Pusri Cepat Tanggap dan Turun Langsung Bantu Korban Terdampak Bencana Banjir di Baturaja

Pusri Cepat Tanggap dan Turun Langsung Bantu Korban Terdampak Bencana Banjir di Baturaja

PT Pusri Palembang memberikan bantuan untuk masyarakat yang terdampak bencana alam banjir yang terjadi di Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Provinsi Sumatera Selatan.--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - PT Pusri Palembang memberikan bantuan untuk masyarakat yang terdampak bencana alam banjir  yang terjadi di Baturaja, Kabupaten Ogan Komering Ulu, Provinsi Sumatera Selatan.

Bantuan PT Pusri Palembang yang merupakak anggota holding dari PT Pupuk Indonesia (Persero) sebagai bentuk kepedulian dan aksi cepat tanggap turun langsung ke lokasi bencana.

Bencana banjir yang terjadi sejak 7 Mei 2024 lalu, mengakibat ribuan rumah, fasilitas pendidikan, publik dan tempat ibadah terendam. 

Melihat hal tersebut, Pusri melalui Departemen Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) segera memberikan bantuan berupa 200 paket sembako.

BACA JUGA:Komitmen Memajukan Kawasan Transmigrasi, Pusri Raih Penghargaan dari Kemendes PDTT RI

Paket sembako berisi Beras Premium 5 Kg, Gula 1 Kg dan Minyak 1 Liter (dalam satu Paket). 

Pemberian bantuan dilaksanakan berkolaborasi dengan Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Provinsi Sumatera Selatan pada 8 Mei 2024, untuk kemudian akan didistribusikan kepada masyarakat di wilayah terdampak bencana.

Terdapat ada 2 kecamatan di 16 kelurahan di OKU yang terdampak banjir. 

Sebanyak 1.695 rumah terendam banjir dari data sementara. 

BACA JUGA:Pusri Berikan Pelatihan Agribisnis untuk Mitra Binaan Pertanian ke 4 Desa di Banyuasin

"Ribuan warga terdampak, ratusan warga mengungsi akibat banjir ini," ujar Kepala Pelaksana BPBD Sumsel, M Iqbal Alisyahbana

Melalui bantuan ini, Pusri berharap dapat meringankan sedikit beban yang dirasakan korban dan senantiasa mendoakan agar keadaan segera kembali pulih seperti sedia kala.

Mewakili manajemen Pusri, VP Humas Pusri, Rustam Effendi mengingatkan kepada korban agar tetap semangat dan selalu menjaga Kesehatan meski dalam kondisi sulit. 

"Doa dan dukungan tidak putus diberikan Pusri kepada masyarakat di Baturaja untuk kembali bangkit menjalani aktivitas sehari-hari,"jelas Rustam Effendi.

Sumber: