Daftar Mobil Listrik yang Ramaikan Pasar Otomotif Indonesia Sepanjang 2023

Daftar Mobil Listrik yang Ramaikan Pasar Otomotif Indonesia Sepanjang 2023

Sepanjang tahun 2023 ekosistem kendaraan listrik kian berkembang, tercatat beberapa merek mobil listrik hadir meramaikan pasar otomotif Indonesia--

6. Volvo C40 Recharge


Volvo C40 Recharge--

Meski baru bangkit lagi di Indonesia ini, Volvo langsung tancap gas dengan menghadirkan kendaraan elektrik mereka yakni C40 Recharge. K

Dibekali dengan baterai berkapasitas 78 kWh mobil elektrik ini digadang memiliki daya jelajah hingga 500 km. Dan memiliki tenaga hingga 408 tk dengan torsi tercatat sebesar 670 Nm.

BACA JUGA:6 Tips Mudah Belajar Mobil Bagi Pemula, Penting Diingat Saat Berkendara

7. Maxus Mifa9


Maxus Mifa9--

Lalu ada pabrikan asal China, Maxus yang hadir membawa MPV electrik ke pasar otomotif Indonesia.

Mobil MPV yang mengisi kekosongan di ranah elektrifikasi penuh ini hadir dengan daya jangkau sejauh 560 km dengan baterai kapasitas penuh.

Mobil listrik ini juga menggunakan baterai lithium-ion dengan kapasitas 90 kWh. Mobil MPV ini hadir dengan menyuguhkan tingkat kenyamanan yang tidak tertandingi.

8. Neta V


Neta V--

Masih dari pabrikan otomotif asal China, Neta membawa berbagai macam kendaraan elektrik mereka untuk pasar Indonesia kedepannya. Yang pertama, mereka membawa Neta V untuk tahun ini.

Neta V hadir dengan baterai yang berkapasitas 38,5 kWh. Sehingga, tidak heran jika mobil listrik ini dapat menempuh jarak hingga 401 km dengan motor listrik yang memiliki daya 50 kW.

BACA JUGA:5 Rekomendasi Mobil Irit BBM dengan Harga Terjangkau, Cek Daftarnya di Sini

Sumber: