Jangan Anggap Sepele! Awalnya Cuma Benjolan, Lidah Dipotong Separuh karena Kanker Mulut
Ilustrasi lidah--
PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Jangan anggap sepele. Seorang model bernama Elizabeth Brown Lax (45) di Nevada, Amerika Serikat menceritakan perjuangannya melawan kanker mematikan.
Semua berawal dari kunjungan rutin ke dokter gigi pada 2017.
Elizabeth menceritakan saat itu dokter memeriksa lidahnya seperti biasa, sampai menemukan sebuah benjolan.
Ia didiagnosis mengidap karsinoma sel skuasoma mulut stadium satu. Kondisi tersebut membuat sebagian kecil lidahnya harus dipotong.
BACA JUGA:10 Ribu Langkah Sehari Kunci Hidup Panjang Umur? Cek Fakta di Temuan Riset Ini
"Dokter bedah mulut saya memeriksa lidah seperti biasa dan merasakan ada benjolan.
Ia berkata, 'saya tidak suka dengan penampakan itu' yang sebenarnya bukan yang ingin Anda dengar dari ahli bedah mulut saya," cerita Elizabeth dikutip dari Daily Mail, hari ini.
"Tapi lichen planus saya semakin memburuk selama bertahun-tahun.
Dokter melakukan biopsi dan hasilnya positif kanker karsinoma sel skuamosa," sambungnya.
BACA JUGA:Wajib Tahu! Ini 7 Manfaat Rebusan Daun Salam bagi Kesehatan, Jika Rutin Diminum Tiap Hari
Elizabeth juga mengidap linchen planus yaitu sebuah kondisi yang membuat sistem kekebalan menyerang kulit dan menyebabkan munculnya benjolan atau lesi bewarna keunguan serta gatal.
Masalah kesehatan ini juga dapat meningatkan risiko kanker mulut dalam jangka panjang karena peradangan terus menerus.
Setelah melakukan operasi kecil, pihak dokter tidak dapat melanjutkan radioterapi karena linchen planus yang diidap Elizabeth.
Namun, setahun kemudian muncul rasa sakit luar biasa di bagian telinga dan dokter menuturkan bahwa kanker kembali muncul dan kini berada di stadium tiga. Kanker telah menyebar ke kelenjar getah bening
Sumber: