Jangan Anggap Sepele! Awalnya Cuma Benjolan, Lidah Dipotong Separuh karena Kanker Mulut

Jangan Anggap Sepele! Awalnya Cuma Benjolan, Lidah Dipotong Separuh karena Kanker Mulut

Ilustrasi lidah--

BACA JUGA:Ternyata Sakit Kepala Tak Melulu Gejala Darah Tinggi, Begini Faktanya!

Elizabeth lantas kembali menjalani prosedur pemotongan separuh lidah dan sebagian rahangnya selama 12 jam pada 2018.

Dokter lalu memperbaikinya lagi menggunakan jaringan dan tulang dari kakinya.

"Mereka mengatakan saya memerlukan hemiglossektomi yaitu menghilangkan separuh lidah saya dan mandibulektomi atau mengganti tulang rahang saya dengan tulang kaki," kenangnya.

Pasca operasi, Elizabeth menjalani pemulihan di rumah sakit selama sembilan hari.

BACA JUGA:10 Buah yang Ampuh Turunkan Darah Tinggi, Coba Sekarang!

Tim dokter melakukan prosedur trakeostomi dengan membuat lubang di pangkal leher agar Elizabeth bisa bernapas tanpa menggunakan mulut.

Elizabeth menceritakan bahwa bagian kiri wajahnya sempat membesar seperti bola voli.

Tak hanya itu saja, ia harus menerima kemoterapi, terapi radiasi, dan belajar berjalan lagi karena operasi pada kakinya.

Pada 2020, Elizabeth kembali menjalani operasi untuk mengatasi bekas luka di wajahnya.

BACA JUGA:Waspada! Ini Sederet Gejala Stroke yang Sering Terabaikan, Salah Satunya Sakit Kepala

Saat ini kondisi Elizabeth sudah jauh lebih baik dan kanker tidak lagi ditemukan.

Ia juga sudah kembali bekerja di sebuah perusahaan media. Elizabeth terus menjalani pemeriksaan setiap tahunnya untuk memastikan ia terbebas dari kanker mulut.

"Saya sekarang sehat dan saya dapat melakukan segala hal yang tidak dapat saya lakukan selama perawatan.

Seperti bernapas sendiri, berjalan dan berolahraga, mengunyah dan menelan, berbicara dan bernyanyi," pungkasnya.

Sumber: