Golkar, PBB dan Partai Garuda Resmi Dukung Gibran Jadi Cawapres Prabowo di Pilpres 2024

Golkar, PBB dan Partai Garuda Resmi Dukung Gibran Jadi Cawapres Prabowo di Pilpres 2024

Gibran Rakabuming Raka mengunjungi kediaman Ketum PBB Yusril Ihza Mahendra, dan elit PBB lainnya (dok.istimewa)--

Afriansyah menegaskan jika partainya resmi mendukung pasangan Prabowo-Gibran di 2024. "Prabowo Gibran, PBB Fix," ujarnya.

BACA JUGA:PPP Bentuk Tim Pemenangan Ganjar-Mahfud Berskala Nasional di Kontestasi Pilpres 2024

Diketahui, Gibran sebelumnya berkunjung terlebih dahulu ke kediaman Ketua Umum PAN Zulkifli Hasan, di Jalan Widya Chandra, pukul 09.15 WIB.

Setibanya di sini, Gibran dan Zulhas berbicara empat mata.

Keduanya tampak begitu akrab dan hangat usai berdialog selama kurang lebih 40 menit. Selesai berdialog, Gibran langsung pamit ke Zulhas.

Kemudian, Gibran menghadiri Rapimnas Partai Golkar. Gibran tiba sekitar pukul 12.50 WIB.

BACA JUGA:Ganjarist Sumsel Dukung Penuh Ganjar-Mahfud, Optimis Pemenangan di Pemilu 2024

Nama Gibran sendiri diusulkan oleh Partai Golkar sebagai bacawapres Prabowo.

Usulan itu disampaikan Ketum Partai Golkar Airlangga Hartarto dalam sambutannya.

"Berdasarkan hasil pertemuan dengan para Ketua DPD tadi malam Pak, kami rapat cukup lama, cukup hangat tapi semuanya konsensus mengusulkan.

Saya tanya dulu mengusulkan dan mendukung Mas Gibran Rakabuming Raka untuk kita pasangkan dengan Pak Prabowo sebagai bacawpares Republik Indonesia," kata Airlangga.

BACA JUGA:Ganjar Didampingi Mahfud MD Dinilai Sudah Tepat, Ganjarist Terima Keputusan Sepenuhnya

Begitu juga dengan Partai Garuda yang mendeklarasikan dukungan kepada Gibran agar menjadi cawapres Prabowo, pada hari ini, Sabtu 21 Oktober 2023..

Partai Garuda Republik Indonesia memberikan dukungan penuh juga kepada Mas Gibran untuk menjadi bacawapres dari Bapak Prabowo.

Demikian ditegaskan oleh Ketua Umum Partai Garuda Ahmad Ridha Sabana dalam konferensi pers di Kantor DPP Partai Garuda, Tanah Abang, Jakarta Pusat.

Sumber: