Yuk Kenali 5 Masjid Bersejarah di Kota Palembang, Jadi Rekomendasi Wisata Religi Kamu

Yuk Kenali 5 Masjid Bersejarah di Kota Palembang, Jadi Rekomendasi Wisata Religi Kamu

Masjid Agung Palembang--dokumen radarpalembang.disway.id

Terletak di Jalan Kiai Marogan, Kertapati, masjid bersejarah ini didirikan oleh Kiai Marogan yang merupakan tokoh masyarakat di Palembang.

Masjid ini unik karena Kiai marogan mendirikannya di titik pertemuan antara dua sungai, yaitu Sungai Ogan dan Sungai Musi.

Selain letaknya, masjid ini punya desain yang khas berupa kubah berbentuk limas dengan plafon masjid yang tinggi.

Kubah khas ini ternyata sempat mengalami beberapa kali perubahan bentuk selama renovasi.

BACA JUGA:Kerajaan Sriwijaya, Manifestasi Sejarah melalui Festival Seni Budaya

3.Masjid Lawang Kidul

Berada di Palembang bagian selatan, Masjid Lawang Kidul punya peranan penting sebagai titik perkembangan agama Islam di area ini.

Di masa peperangan menghadapi Belanda, masjid ini sempat dijadikan sebagai markas para pejuang lokal.

Hingga saat ini, sebagian besar bangunan masjid masih terjaga keasliannya karena dirawat dengan baik.

Hal tersebut menjadi kebanggaan warga sekitar. Hal spesial dari desain masjid ini yang tak boleh Anda lewatkan adalah menara masjid yang punya tiga undakan dengan atap lebar, khas desain ala Tiongkok.

BACA JUGA:Sejarah Pergantian Warna Jembatan Ampera Dari Mulai Berdiri Tahun 1965, Hingga Akan Dipasang lift Saat Ini

4.Masjid Suro

Tak terlihat tua meski sudah berusia lebih dari seratus tahun, tiap bagian struktur Masjid Suro terlihat kokoh dan terawat.

Tiang penyangga masjid yang terbuat dari kayu besar berbentuk silinder yang cukup tinggi sudah ada sejak awal masjid ini dibangun.

Selain tiang penyangga tersebut ada juga kolam tempat berwudhu yang merupakan saksi sejarah setiap kejadian di masjid ini.

Sumber: