Kenaikan Harga Wuling 2023 Untuk Semua Series, New Confero Paling Laku

Kenaikan Harga Wuling 2023 Untuk Semua Series, New Confero Paling Laku

Wuling New Confero Series menduduki peringkat pertama penjualan di tahun 2022 dengan memberikan kontribusi penjualan paling tinggi di lini produk Wuling. --wuling

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Produk Wuling, bisa menjadi salah satu pilihan otomatis untuk anda yang lagi mencari kendaraan impian. Bahkan kini Wuling telah menguasai pasar mobil listrik di tanah air.

Yakni series Wuling Air er, yang tembus penjualan hingga 8 ribuan unit dalam 5 bulan terakhir sejak diluncurkan pada Agustus 2022.

Penjualan line up Wuling secara keseluruhan meningkat hingga 17 persen dibandingkan 2021 dengan total mencapai 30.037 unit di tahun 2022. Artinya, Wuling semakin eksis dan sudah menjadi salah satu brand pilihan.

Total penjualan dari line up wuling disumbang juga dari New Confero series dan Almaz series yang menjadi kontributor terbesar.

BACA JUGA:Wuling Air ev Kuasai Pasar Mobil Listrik Tanah Air, Fitur Lengkapnya Bikin Perjalanan Makin Nyaman

Dian Asmahani selaku Brand & Marketing Director Wuling Motors menjelaskan seri New Confero mendominasi penjualan sebesar 36 persen.
Disusul oleh kendaraan listrik pertama Wuling yaitu Air ev dengan kontribusi sebanyak 27 persen, diikuti seri Almaz 18 persen, seri New Cortez 13 persen dan seri Formo 5 persen.

"Penyesuaian harga produk yang kami lakukan di awal tahun ini tidak hanya dikenakan pada Air ev saja, namun juga terjadi kepada seluruh lini produk Wuling yang dipasarkan di Indonesia, termasuk Confero series,"ujar Dian Asmahani.

Adapun penyesuaian harga ini biasa dilakukan di awal tahun yang dipengaruhi oleh berbagai faktor. Seperti biaya operasional, transportasi, dan aspek lainnya yang mengalami perubahan setiap tahun. Perihal mengenai informasi harga lini produk Wuling dapat dilihat selengkapnya di laman wuling.id

Dian juga menyampaikan bahwa sepanjang tahun 2022, Wuling telah meluncurkan tiga produk inovatif di Tanah Air, mulai dari New Cortez dengan ‘Innovating Comfort Zone’ pada Maret 2022.

BACA JUGA:Si Imut Wuling Air Ev, Penjualan di Sumsel Terus Digeber

Selain itu juga ada Smart MPV ini menghadirkan Internet of Vehicle (IoV) serta Wuling Indonesian Command (WIND) dan kenyamanan yang berkelas. Salah satu andalan dari Wuling adalah kendaraan listrik pertama Wuling di Indonesia yaitu Air ev, diluncurkan pada Agustus 2022.

Kehadiran dari Air ev juga mendapatkan sambutan yang positif di mana pada Desember 2022, Air ev berhasil menguasai pangsa pasar kendaraan listrik di Indonesia sebesar 68,7 persen hingga akhir tahun 2022.

Wuling juga telah meluncurkan kendaraan hybrid pertamanya yaitu Almaz Hybrid, pada November 2022 yang mengedepankan peforma serta efisiensi bahan.

Sedangkan pada awal tahun 2023, Wuling kembali memperkenalkan line up terbarunya yaitu Formo Max yang akan mengisi pasar komersial.

BACA JUGA:14 Harga dan Spesifikasi Motor Listrik di Indonesai Tahun 2023, Cek yang Paling Murah

Terdapat dua varian dari Formo Max, yaitu varian standart dan Formo Max AC serta berbagai fitur terlengkap dikelasnya yang memberikan kenyamanan serta safety terbaik di kelasnya.

Sumber: