BANNER BSB
Banner Honda PCX 160 2025

Tips Belajar Efektif ala Amadeo Yesa, Peserta CoC Season 2, Peraih Nilai UTBK Tertinggi 2023

Tips Belajar Efektif ala Amadeo Yesa, Peserta CoC Season 2, Peraih Nilai UTBK Tertinggi 2023

tips belajar efektif ala Amadeo Yesa, Peserta CoC Season 2 yang pernah meraih nilai UTBK tertinggi --

RADARPALEMBANG.ID - Berikut tips belajar efektif ala Amadeo Yesa, Peserta CoC Season 2 yang pernah meraih nilai UTBK tertinggi pada tahun 2023.

Nama Amadeo Yesa belakangan mendadak jadi sorotan usai kemunculannya sebagai peserta Clash of Champions (CoC) Season 2.

Diketahui Amadeo Yesa juga merupakan peraih nilai UTBK tertinggi se-Indonesia di tahun 2023 dengan perolehan nilai rata-rata 827,94.

Tentunya prestasi yang diraih oleh Amadeo Yesa tersebut bukanlah suatu keberuntungan semata, melainkan hasil dari belajar efektif yang ia lakukan.

BACA JUGA:Catat! PIP dan KIP Itu Berbeda, Berikut Penjelasan dan Cara Mendapatkannya

BACA JUGA:Tim Dosen UBD Kembangkan Buku Digital CERDAS, Literasi untuk Anak Autism Spectrum Disorder

Mengutip dari laman ruangguru.com, Deo sapaan akrab Amadeo Yesa pun membagikan tips belajar efektif yang dilakukanya hingga memiliki prestasi seperti saat ini.

Menurut Deo, tips belajar efektif yang ia lakukan adalah dengan konsisten, dirinya terus berlatih dengan banyak soal agar familiar dengan tipe-tipe soal yang kemungkinan akan muncul.

Deo mengungkap kalau latihan soal itu penting supaya kita terbiasa. "Suatu kebiasaan itu akan muncul dengan adanya konsistensi. Maka dari itu, menjadi konsisten itu penting dalam persiapan menghadapi UTBK," kata Deo.

Deo pun mengungkap cara dirinya mendapatkan skor paling tinggi di UTBK 2025 khusunya untuk Penalaran Matematika.

BACA JUGA:Buruan Daftar! Festival Teknologi Terbesar GDI FEST 2025 Resmi Dibuka

BACA JUGA:Mahasiswi UBD Raih 4 Medali Emas Olimpiade Sains Akademik Hari Pancasila di Ajang Kompetisi Nasional

"Aku dapat skor paling tinggi di Penalaran Matematika, trik khususnya sih harus banyakin latihan soal jadi bisa terbiasa mengerjakan soal-soal PM dan kadang ada soal-soal PM yang cukup panjang dan mungkin kurang jelas sebisa mungkin dilewati terlebih dahulu.

Selain itu, perlu diingat bahwa PM masih merupakan matematika, jadi kemampuan dasar matematika harus kuat supaya ngerjain PM bisa cepat,"ungkap Deo.

Sumber: