SEPANG, RADARPALEMBANG.ID - Pebalap Astra Honda Racing Team (AHRT) yang turun di kelas AP250 di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024, Herjun Atna Firdaus dan M Kiandra Ramadhipa juga meraih hasil positif.
Herjun Atna Firdaus dan M Kiandra Ramadhipa mendominasi sesi kualifikasi dengan menempati posisi start pertama dan kedua kelas AP250 di ajang Asia Road Racing Championship (ARRC) 2024.
Pada balapan pertama kelas AP250 di ajang ARRC 2024, M Kiandra Ramadhipa memimpin sejak awal.
Namun Herjun Atna Firdaus berhasil mengambil alih posisi terdepan menjelang finish dan meraih podium tertinggi.
BACA JUGA:Pebalap AHRT Herjun Atna Firdaus Finish Pertama Race 1 ARRC Sepang 2024, M Kiandra di Posisi Kelima
Sayangnya, M Kiandra Ramadhipa terjatuh di tikungan akhir dan harus puas finish kelima balapan pertama kelas AP250 di ajang ARRC 2024.
Pada balapan kedua kelas AP250 di ajang ARRC 2024, Herjun Atna Firdaus yang mengalami sedikit gangguan di tangannya akibat kecelakaan saat pemanasan.
“Alhamdulillah, saya bisa meraih podium tertinggi di balapan pertama,”ungkap dia.
Herjun Atna Firdaus tetap berjuang keras meski finis di posisi keempat kelas AP250 di ajang ARRC 2024.
BACA JUGA:Pebalap AHRT M Kiandra Ramadhipa dan Herjun Atna Firdaus Siap Tampil di ARRC Sepang 2024
“Meski di race kedua tidak naik podium, poin ini sangat penting untuk target juara Asia,” ujar Herjun Atna Firdaus.
Andy Farid Izdihar yang berlaga bersama Honda Asia Dream Racing (HADR) juga menunjukkan performa impresif di kelas CBR1000RR-R.
Meski hanya finis keempat di balapan pertama dan kelima di balapan kedua, Andy tetap bertahan di posisi kedua klasemen sementara dengan 140 poin.