GIIAS 2024, Ini Dia Sedan Listrik, Tampilan Futuristik, Jarak Tempuhnya Asyik, Harga Mobilnya Bikin Melirik

Selasa 23-07-2024,13:35 WIB
Reporter : David Karnain
Editor : David Karnain

JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM - Kembali pemain mobil listrik meramaikan pasar otomotif di Indonesia.

Kepastian tersebut, terlihat AION ES hadirkan di GIIAS 2024. 

Tentunya, hadirnya AION ES membuat persaingan mobil listrik di Indonesia semakin seru. 

Sebagai mobil listrik, tampilan AION ES terlihat mengedepankan konsep futuristik.

BACA JUGA:Viral, Konsumen Keluhkan Mobil Listrik BYD Dolphin, Baru Beli Tapi Sudah Kotor dan Baret, Ini Kata Produsen

AION ES diklaim menggabungkan kecanggihan teknologi dan desain elegan.

Konsep AION ES menjadi solusi ideal bagi masyarakat Indonesia yang mendambakan kendaraan listrik stylish, futuristik dan fungsional. 

Selain itu AION juga dikatakan dirancang untuk profesional muda dengan gaya hidup aktif dan dinamis.

Sisi tampilan bisa dibilang futuristik, AION ES juga berfungsi sebagai simbol prestise.

BACA JUGA:Oh Ternyata Ini yang Buat BYD M6 Jadi Mobil Listrik Spesial Untuk Orang Indonesia, Meluncur di GIIAS 2024

"AION ES menggunakan platform AION High-end Electric Vehicle Platform (AEP) 3.0 yang canggih,"kata ucap Head of Product Training AION South East Asia, Xu ZhaoYu.

Platform ini memungkinkan AION ES memiliki ruang kabin yang luas dengan panjang 4.810 mm, jarak sumbu roda 2.750 mm.

Lalu, ruang kepala depan 980 mm, ruang kaki belakang 968 mm, dan kapasitas bagasi sebesar 450L. 

"Hal ini memastikan kenyamanan optimal dan fleksibilitas dalam mobilitas sehari-hari," ucap Xu ZhaoYu.

BACA JUGA:Mobil Listrik Suzuki eVX Pamer di GIIAS 2024, Daya Jelajah 500 KM, Mulai Produksi Massal Tahun Depan

Kategori :