PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM – Sikat mom, sekarang waktunya belanja di Living Plaza Palembang sedang ada diskon akhir tahun 75 persen.
Ada lima merek ternama dari Kawan Lama Group yang di Living Plaza Palembang ini, mulai dari ACE, Informa, Informa Electronics, Toys Kingdom, dan Chatime. Yuk, sikat mom, karena sedang semuanya sedang ada promo diskon.
Living Plaza Palembang beralamat di Jl Letkol Iskandar No 448 Bukit Kecil atau eks gedung Ramayana Palembang.
David Lesmana, Direktur Living Plaza menyebutkan, ini adalah kali pertama ikut memeriahkan momen akhir tahun di Palembang.
BACA JUGA:ACE Boom Sale Hemat Hingga 70 Persen, Yuk Belanja Sekarang
“Kami menghadirkan berbagai program yang dapat dinikmati keluarga Palembang, mulai dari potongan harga hingga buy 1 get 1,” ujarnya Kamis 21 Desember 2023 di Palembang.
Untuk ACE, hadir program super ringan, pengunjung bisa mendapatkan potongan harga hingga 75 persen.
Ada juga cashback 20 persen untuk kebutuhan perlengkapan rumah pada periode 6 Desember hingga 9 Januari 2024.
Store Manager ACE Living Plaza Palembang Sulaiman menyebutkan, saat ini ACE sudah ada 5 lokasi di Palembang, PTC Mall, PS Mall, OPI Mall, ACE Xpress di Veteran, dan Living Plaza Palembang.
BACA JUGA:Banjir Promo di ACE Exprees Veteran Palembang
“Living Plaza bisa disebut one stop shopping. Dengan adanya kita diharapkan bisa dikenal masyarakat luas,” katanya.
Sulaiman melanjutkan, Living Plaza menawarkan pelayanan maksimal melalui barang, promo akhir tahun, harga super ringan, dan promo hemat dengan pembelanjaan di atas Rp300 ribu dan Rp1 juta.
“Setiap pembelanjaan senilai Rp300 ribu atau Rp1 juta ada produk-produk tertentu yang bisa ditebus di bawah harga normal. Untuk produknya juga kita ganti sesuai kebutuhan,” jelasnya.
Sementara, Rina, Store, Manager Informa Living Plaza Palembang menambahkan, untuk Informa dan Informa Electronics ada promo khusus Year End Sale hingga 14 Januari 2024.
BACA JUGA:ACE PTC Mall Pikat Pengunjung dengan Beragam Promo