Songsong Net Zero Emission di Sumsel, Kilang Pertamina Plaju Ajak Mahasiswa Ambil Peran

Rabu 29-11-2023,16:09 WIB
Reporter : David Karnain
Editor : David Karnain

Di samping itu, telah dimasifkan penggunaan transportasi massal yang menggunakan energi listrik (LRT).

Dalam melibatkan dunia usaha, Pemprov Sumsel sendiri aktif mendorong pihak swasta untuk ikut serta mengembangkan energi terbarukan baik untuk memenuhi kebutuhan perusahaan, maupun implementasi program CSR/TJSL.

BACA JUGA:Kilang Pertamina Plaju Raih Penghargaan Proklim 2023 Kategori Lestari dan Utama

Peran Penting Universitas dan Mahasiswa

Akademisi Teknik Kimia Universitas Sriwijaya, Dr. Budi Santoso, S.T., M.T., menjelaskan peran penting universitas sebagai lokomotif pengembangan intelektual dalam energi hijau. 

"Universitas dapat menjadi pusat keunggulan dalam riset dan pendidikan, menghasilkan solusi berkelanjutan untuk kebutuhan energi masa depan," tambah Dr. Budi.

Kerjasama antara pemerintah, universitas, dan industri sangatlah penting dalam pengembangan energi hijau. 

BACA JUGA:Kilang Pertamina Plaju Gandeng Polsek Plaju Salurkan Sedekah Platform Senyum

Dengan sinergi yang kuat, diharapkan dapat menciptakan solusi berkelanjutan untuk masa depan yang lebih baik

Senada, Ketua BEM Universitas Sriwijaya Mohd. Azra D. Dzaky mengangkat isu penting mengenai tanggung jawab generasi muda dalam pengembangan EBT, yang akan menjadi pengguna utama pada beberapa dekade kedepan. 

"Mahasiswa memiliki peran besar dalam mengadvokasi dan menjadi garda terdepan dalam riset untuk masa depan yang berkelanjutan," katanya.

Selain itu, pemuda dapat juga mengambil peran dengan mengembangkan karir di bidang energi. 

BACA JUGA:Kilang Pertamina Plaju Selamatkan 17 Titik Lahan Terbakar, Bantu Pemadaman Karhutla di Sumsel

"Di samping itu juga dapat melakukan advokasi, sosialisasi, dan kampanye energi bersih kepada masyarakat," ujarnya.

Potret Antusiasme

Mahasiswa yang hadir selain yang sedang mengikuti jenjang D-lll dan S-1  juga dihadiri oleh Mahasiswa S-2 dimana seluruh peserta tampak antusias mengikuti seminar hingga selesai, dengan keaktifan peserta yang tampak lewat beragam pertanyaan kritis kepada para pemateri, hingga kemampuan mereka menjawab dialog yang dilemparkan usai sesi pemaparan berlangsung.

Kategori :