PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM – Meski tergolong industri rumah tangga, Pempek Ce' Anie memiliki rumah produksi sendiri sebagai tempat pembuatan beragam jenis pempek mulai dari pempek kecil hingga pempek telor besar.
Pemilik Pempek Ce' Anie, Nur Anita Sari menyebutkan alasan mengapa ia menyediakan tempat khusus untuk pembuatan pempek yang terpisah dari dapur rumah tangga.
“Kalau kita produksi di rumah, otomatis akan tercampur dengan rumah tangga. Dengan adanya rumah produksi sendiri kita memiliki tempat khusus untuk menjaga kualitas produk. Aku punya motto High Quality & Hygienic,” terangnya.
Meski merogoh kocek lebih untuk penyediaan rumah produksi berukuran 14 x 4 meter ini, namun dengan adanya rumah produksi ini mempermudah pihaknya mengantongi izin PIRT, label Halal, BPOM, dan sekarang dalam proses pengurusan SNI.
BACA JUGA:Viral, Sarapan dengan 40 Jenis Jajanan di Palembang, Semua Buat Sendiri
”Untuk mendapatkan perizinan mulai dari PIRT dan lainnya, salah satu yang jadi penilaian adalah cara pengolahan yang membutuhkan
tempat yang bersih dan memenuhi standar. Alhamdulillah, rumah produksi aku memenuhi syarat,” jelasnya.
Tidak hanya berkutat di proses perizinan agar dapat menumbuhkan kepercayaan pelanggan serta mampu memasuki pasar internasional, pihaknya juga sangat menjaga kualitas bahan baku yang digunakan seperti memakai ikan yang segar agar pempek terasa sedap di lidah.
Saat ini, Pempek Ce' Anie sudah memiliki pelanggan dari beberapa resto terkenal dan hotel berbintang yang ada di Kota Palembang serta para reseller baik di dalam maupun luar kota.
BACA JUGA:7 Resto Ternama yang Wajib di Kunjungi Saat Berwisata Ke Palembang, Pecinta Kuliner Wajib Mampir
Pempek Ce' Anie juga kerap menerima pesanan untuk berbagai acara seperti pernikahan, gathering, dan lainnya.
Pempek Ce' Anie juga dipilih oleh salah satu hotel bintang lima yang sangat terkenal di Yogyakarta untuk mengisi pempek di hotel tersebut.
“Dari beberapa brand pempek terkenal, ternyata Pempek Ce' Anie termasuk yang dipilih untuk mengisi pempek di hotel ini dan ini terus berkelanjutan ,” tutupnya.