JAKARTA, RADAR PALEMBANG- Berkebun menjadi salah satu hobi baru yang mulai marak sejak pandemi. Antusiasme masyarakat dengan hobi ini pun turut mendorong transaksi pada subkategori Taman di Tokopedia. “Data internal Tokopedia mencatat Kota Makassar, Kab. Lamongan, Kota Prabumulih, Kab. Buleleng, dan Kab. Lampung Selatan sebagai beberapa daerah dengan kenaikan jumlah transaksi tertinggi di subkategori Taman pada periode September-November 2022 dibanding Juni-Agustus 2022,” ucap Kepala Divisi Hubungan Masyarakat (Regional) Tokopedia, Rizky Juanita Azuz.
“Kota Makassar bahkan mencatat kenaikan transaksi subkategori Taman sebesar lebih dari 3x lipat pada periode September-November 2022 dibandingkan tiga bulan sebelumnya. Sementara itu, Kab. Lamongan juga mencatat kenaikan hampir 2x lipat untuk subkategori ini pada periode yang sama,” tambahnya.
4 Tips Memilih Tanaman untuk Perindah Hunian
Tokopedia bersama Plant Enthusiast, nyonyadestira pun membagikan beragam tips untuk memperindah hunian agar terlihat lebih asri.