RADAR PALEMBANG – Dewan Pimpinan Wilayah (DPW) Srikandi Pemuda Pancasila (PP) Provinsi Sumatera Selatan menyelenggarakan Muswil II bertempat di Hotel Swarna Dwipa Palembang, Jumat (9/9).
Selain membahas program kerja, Salah satu agenda Muswil yang langsung dihadiri oleh Ketua Umum ini adalah pemilihan Ketua DPW Srikandi PP periode 2022 - 2027.
Sebelumnya telah dibuka pendaftaran untuk calon ketua mulai dari tanggal 30 Agustus - 5 September 2022. DR Hj Sunnah NBU SH MH yang saat ini menjabat sebagai Ketua DPW Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel merupakan satu-satunya calon pendaftar yang memenuhi persyaratan seperti mendapat dukungan 30 persen dari DPC kabupaten/kota se-Sumsel.
Foto bersama usai pembukaan Muswil II DPW Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel. Foto ist--
Gubernur Sumatera Selatan diwakili oleh Dr Ir Firmansyah MSc, Staf Ahli Bidang Pemerintahan, Sosial, dan Politik memberikan apresiasi dengan dilaksanakannya Muswil II Srikandi PP Sumsel.
“Diharapkan melalui kegiatan muswil ini mampu menghasilkan terobosan dan ide-ide yang inovatif dalam mengisi program kerja ke depan serta dapat memilih pengurus yang memiliki wawasan dan pengetahuan,” ujarnya.
Terlebih lagi, lanjut dia, saat ini masih ada issue gender masih sangat kental, karena kesetaraan antara perempuan dan laki-laki belum setara. Mudah-mudahan dengan terselenggaranya acara ini akan membuat kesetaraan gender bisa terlaksana dengan baik terutama di Sumsel.
Ia juga mengimbau, dalam melaksanakan kegiatan musyawarah hendaknya agar tetap mengutamakan solidaritas dan kepentingan sehingga fungsi dan eksistensi organisasi dapat tercapai.
Tak lupa ia mengingatkan, dalam dinamika sebuah organisasi sudah saatnya bagi Srikandi PP Sumsel melaksanakan kegiatan muswil untuk memilih pengurus dan penyusunan program kerja.
Sementara Ketua DPN Srikandi Pemuda Pancasila, Hj Sarimaya SE MSi mengatakan dengan kepengurusan yang akan dipilih menitik beratkan kepengurusannya kepada kompetensi agar Srikan PP Sumsel bisa menunjukkan eksistensinya melalui program-program tentang pemberdayaan perempuan di Sumsel.
"Semoga eksistensi Srikandi PP di Sumsel terkait dengan kegiatan bidang peranan dan pemberdayaan perempuan dapat dilibatkan agar bisa berperan aktif melaksanakan tugas pemerintah terkait dengan kegiatan perempuan di Sumsel,” ucapnya.
Meski, lanjutnya, kedudukan perempuan di pemerintahan di berbagai jenjang belum setara, tapi dengan adanya muswil hari ini bisa terobati.
“Kita ketahui semua pimpinan wakil rakyat di seluruh Indonesia yaitu DPR RI yang mimpin adalah perempuan, meski belum setara semua, tapi perempuan punya peranan,” ucapnya.
Muswil II Srikandi Pemuda Pancasila Sumsel diikuti sekitar 200 orang perwakilan kabupaten/kota se-Sumsel. (hen)
,