BANNER BSB
Banner Honda PCX 160 2025

Perempatfinal Piala Asia U-17 2025: Timnas Indonesia Dilibas Korut 0-6, Coach Nova Selevel Fachry Husaini

Perempatfinal Piala Asia U-17 2025: Timnas Indonesia Dilibas Korut 0-6, Coach Nova Selevel Fachry Husaini

Coach Nova Arianto dan coach Fachry Husaini.--

JEDDAH, RADARPALEMBANG.ID - Timnas Indonesia tersingkir dari Piala Asia U-17 2025 usai dihajar Korea Utara enam gol tanpa balas di laga perempatfinal, Senin 14 April 2024 malam WIB.

Dengan hasil tersebut, timnas Indonesia muda yang dilatih coach Nova Arianto gagal mengulang capaian di tahun 1990 ketika melaju ke semifinal. 

Hasil capaian perempatfinal Piala Asia 2025 ini menyamai torehan edisi 2018 ketika saat dilatih oleh Fachry Husaini.

Bertanding di King Abdullah Sports City Hall Stadium, Jeddah, Korea Utara hanya butuh tujuh menit untuk mencetak gol pertama sebelum membuat skor akhir hingga setengah lusin tanpa balas.

BACA JUGA:Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia Menang 2-0 Atas Afghanistan, King Indo Juara Grup C, Hebat!

BACA JUGA:Piala Asia U-17 2025, Timnas Indonesia Taklukkan Yaman 4-1, Garuda Muda Melaju ke Piala Dunia U-17

Gol! Pemain Korea Utara, Choe Song-hun menuntaskan sepak pojok Pak Kwang-song dengan tembakan ke sudut kiri bawah untuk menaklukkan kiper Dafa Setiawarman.

Gol! Alih-alih menyamakan skor, Indonesia kembali bobol di menit ke-19. Kim Tae-guk memenangkan duel udara di kotak penalti Indonesia dan bola melaju ke kaki Kim Yu-jin. 

Tembakan Kim Yu-jin sempat membentur kaki Mathew Baker lalu bersarang di sudut kiri gawang timnas Indonesia yang dikawal oleh Daffa.

Skor 2-0 untuk keunggulan sementara Korut atau Korea Utara atas Timnas Indonesia U-17 menutup babak pertama perempat final Piala Asia 2025.

BACA JUGA:Gol Tunggal Ole Romeny Bawa Timnas Indonesia Menang 1-0 Vs Bahrain, Jaga Peluang Lolos Piala Dunia 2026

BACA JUGA:Debut Patrick Kluivert, Timnas Indonesia Kalah Telak 5-1 dari Australia di Kualifikasi Piala Dunia 2026

Gol! Pada babak kedua, Korut kembali menambah gol pada menit ke-48. Ri Kyong-bong menuntaskan umpan silang Pak Kwang-song dari sisi kiri dengan satu sontekan jarak dekat yang kembali menggetarkan gawang Dafa.

Gol! Indonesia kembali kebobolan di menit ke-60. Korut mendapat penalti usai tembakan Kim Tae-guk mengenai lengan Putu Panji di kotak terlarang. Kim Tae-guk mengambil sendiri penalti tersebut dan berhasil menaklukkan Dafa.

Sumber:

Berita Terkait