UBD Sediakan Layanan Psikologi, Dukung Kesehatan Mental Mahasiswa

Pusat Layanan Psikologi Universitas Bina Darma dibuka untuk mahasiswa dan masyarakat umum.--dokumen/radarpalembang.id
BACA JUGA:Magister Ilmu Komunikasi UBD Sukses Gelar PKM di Universitas Kebangsaan Malaysia
Untuk memudahkan akses, mahasiswa dan masyarakat umum yang ingin memanfaatkan layanan dari PLP UBD dapat mengunjungi langsung Gedung Prof. Bochari Rahman 2, Universitas Bina Darma, Palembang.
Selain itu, PLP UBD juga menyediakan saluran komunikasi lain melalui WhatsApp, yang dapat diakses melalui akun Instagram resmi mereka di @plp.binadarma, di mana mereka dapat mendapatkan informasi lebih lanjut atau melakukan konsultasi langsung.
Tim PLP UBD siap memberikan bantuan kepada siapa saja yang membutuhkan layanan psikologis, dengan harapan setiap individu dapat memperoleh akses ke dukungan yang mereka butuhkan untuk meningkatkan kesejahteraan psikologis mereka.
Dengan hadirnya Pusat Layanan Psikologi Universitas Bina Darma, diharapkan dapat tercipta kesadaran yang lebih besar akan pentingnya menjaga kesehatan mental.
BACA JUGA:Karya Dosen Universitas Bina Darma dari Ruang Kelas ke Halaman Buku
Tidak hanya mahasiswa, namun juga masyarakat umum yang memiliki akses kepada layanan profesional ini.
Dimana mereka dapat menjalani kehidupan yang lebih seimbang, sehat secara mental, dan mampu mengatasi berbagai tekanan hidup yang sering datang.
Melalui komitmen ini, Universitas Bina Darma berusaha menciptakan lingkungan akademik yang lebih sehat dan produktif, di mana setiap individu dapat berkembang secara maksimal baik secara akademis maupun pribadi.
Sumber: