Jangkau Pasar Lebih Luas, PT Cahaya Momon Group Resmikan Momon EO

PT Cahaya Momon Group yang menaungi Momon Wedding Organizer meluncurkan lini usaha baru yakni Momon Event Organizer (EO).-henny/radarpalembang.id-
PALEMBANG, RADARPALEMBANG.ID – Setelah sukses menggeluti bisnis pernikahan, untuk menjangkau pasar lebih luas, PT Cahaya Momon Group yang menaungi Momon Wedding Organizer meluncurkan lini usaha baru yakni Momon Event Organizer (EO).
Ferdy, Vice Director Momon EO menjelaskan, PT Cahaya Momon Group selama beberapa tahun belakangan sudah semakin berkembang dan tahun 2025 ini ingin mencoba mengepakkan sayap menekuni bisnis EO.
“Kita ingin mencoba hal-hal baru, setelah kemarin usaha wedding lancar dan mulai banyak yang menggunakan jasa kita. Makanya kita ingin mencoba usaha EO,” terangnya saat peresmian Momon EO di Cordela Inn Palembang, Selasa 18 Maret 2025.
Meski baru diresmikan, pihaknya sudah memiliki beberapa agenda seperti buka bersama di beberapa perusahaan. Bahkan, keesokan hari, pihaknya sudah harus menggarap acara buka bersama Rumah Sakit Pelabuhan Palembang.
BACA JUGA:One Stop Wedding Open House, Inilah saat yang Tepat Wujudkan Pernikahan Impian
Sementara Momon, Direktur PT Cahaya Momon Group menambahkan, Momon EO saat ini sekaligus melakukan tiga kerja sama dengan pihak Rumah Sakit Pelabuhan. Tak hanya itu, pihaknya juga mengorganisir akreditasi klinik dan rumah sakit.
“Selama ini, saat menjalankan Momon WO sudah banyak menerima permintaan untuk mengerjakan beberapa even, namun keterbatasan tenaga kerja. Alhamdulillah, tim kita sudah lengkap, ada Founder, Tian, suami Momon sendiri dan Ferdy sebagai Vice Director,” ungkapnya.
Ia berharap, dengan tim Momon EO yang lengkap dan solid, pihaknya mampu bekerja sama dengan semua instansi, tidak hanya di Palembang namun juga di Sumsel.
Momon EO juga menyediakan jasa profesional untuk berbagai acara, seperti gathering, ulang tahun perusahaan, aqiqah, peresmian kantor,dan masih banyak lainnya.
BACA JUGA:Calon Pengantin Bisa Bulan Madu ke Bali, Buruan ke Palembang Indah Mall Wedding Expo 2025
Saat ini, Momon EO memberikan promo khusus berupa diskon 20 persen yang berlaku hingga akhir April 2025.
Sumber: