Honda Big BOS Sulawesi Journey 2, Touring Lintas 3 Kota Besar, Palu, Gorontalo hingga Manado, Ini Aktivitasnya

Honda Big BOS Sulawesi Journey 2, Touring Lintas 3 Kota Besar, Palu, Gorontalo hingga Manado, Ini Aktivitasnya

Honda Big BOS (Big Bike Owner Society) kembali melakukan touring Sulawesi Journey 2 bagi pecinta motor big bike Honda. -Astra Motor -

MAKASSAR, RADARPALEMBANG.ID – Honda Big BOS (Big Bike Owner Society) kembali melakukan touring Sulawesi Journey 2 bagi pecinta motor big bike Honda. 

Kali ini, jalur yang dipilih Honda Big BOS jauh lebih menantang dan mempesona.

Jalur yang dilalui Honda Big BOS menghadirkan jalur off road dan on road sepanjang kota Palu hingga Manado pada 9 September 2024.

Ronny Agustinus selaku Marketing Division Head Astra Motor mengatakan, sebelumnya touring Sulawesi Journey 1 memilih rute Kendari ke Makassar. 

BACA JUGA:Gaes, AHM Umumkan Bagi-bagi Honda Scoopy Gratis! Ikuti Giveaway Scoopink Bestie Sekarang, Cek Link di Sini

BACA JUGA:Sebelum ke Magelang, AHM Roadshow HBD 2024 di 3 Pulau, Sumatera, Kalimantan dan Sulawesi, Catat Ini Tanggalnya

Kali ini, Honda Big BOS kembali lagi menjelajahi pulau Sulawesi dengan rute lebih seru dan menantang.

"Honda Big BOS menjadi tempat bagi pecinta motor big bike Honda untuk membangun persaudaraan yang berkesinambungan,"jelas dia dalam keterangan resminya yang diterima radarpalembang.id, Rabu 11 September 2024.

"Astra Motor pun senantiasa hadir menemani pecinta motor big bike Honda melalui kegiatan touring yang dikemas dengan konsep kegembiraan berkendara dan penjelajahan,"kata Ronny.

Ronny juga menambahkan, touring ini berlangsung dari 2 hingga 9 September 2024.

BACA JUGA:AHM Siapkan 8 Aktivitas Utama di Honda Bikers Day 2024, Berikut Daftar Hiburan di Magelang Nanti

BACA JUGA:AHM Kembali Gelar Honda Bikers Day 2024, Prediksi 30 Ribu Peserta Ramaikan Acara Akbar Ini, Ini Cara Daftarnya

Touring Honda Big BOS diikuti 51 peserta yang berasal dari Jakarta, Bandung, Yogyakarta dan Makassar. 

Jajaran ikonik motor big bike Honda berkapasitas 500 cc hingga 1800 cc seperti Honda Goldwing, Africa Twin, Transalp 750, XADV 750, CB650R, CB500X, CMX500 pun diuji ketangguhannya.

Sumber: