Mitsubishi Pajero Lebih Keren Ada Sunroof, Toyota Fortuner 2024 Anggap Belum Perlu, Ini Alasan TAM

Mitsubishi Pajero Lebih Keren Ada Sunroof, Toyota Fortuner 2024 Anggap Belum Perlu, Ini Alasan TAM

PT Toyota Astra Motor atau TAM belum melihat penambahan fitur sunroof di Fortuner terbarunya.--

JAKARTA, RADARPALEMBANG.ID - PT Toyota Astra Motor atau TAM belum melihat penambahan fitur sunroof di Fortuner terbarunya.

Diketahui, PT Toyota Astra Motor atau TAM telah meluncurkan Fortuner terbaru di Jumat 6 September 2024.

Fitur sunroof dianggap PT Toyota Astra Motor atau TAM belum dianggap perlu pada Fortuner 2024 ini.

"Konsumen kendaraan itu sejauh ini memang belum membutuhkan fitur tersebut," kata Direktur Pemasaran PT TAM, Anton Jimmi Suwandi.

BACA JUGA:Resmi, TAM Luncurkan Toyota Fortuner Baru versi 2024, Punya Wifi Hotspot, Cek Spesifikasi Lengkapnya

BACA JUGA:Kenali New Toyota Innova Zenix, Mobil Ramah Lingkungan dengan Mesin Hybrid Hemat Bahan Bakar

Berbeda dengan pesaing Toyota Fortuner, yakni Mitsubishi Pajero.

Sama-sama SUV atau Sport Utility Vehicle, Mitsubishi Pajero ternyata sudah menyematkan fitur sunroof.

Anton menjelaskan beberapa alasan mengapa pihaknya belum melengkapi Toyota Fortuner baru dengan sunroof. 

"Ya ini melihat desain mobil Toyota Fortuner dan juga prioritas dari improvement memang dari sisi penggunaan konsumen meminta tiga hal,"jelas dia.

BACA JUGA:Kabar Terbaru, Toyota Fortuner Facelift Segera Meluncur, Apakah Mirip Spesifikasi Unit di Thailand?

BACA JUGA:BYD Kenalkan Rival Toyota Alphard, Namanya Xia Diambil dari nama Dinasti Tertua China, Ini Spesifikasinya

Ketiga hal tersebut, diungkapkan Anton, tidak ada satu pun permintaan konsumen pada Fortuner yang baru untuk penambahan fitur sunroof.

"Dari sisi desain disegarkan, kedua fitur-fitur seperti TSS kemudian tenaga mesin masih cukup tambah yang tadi 4x4," ujar Anton.

Sumber: