Infrastruktur Indonesia Belum Siap, Mitsubishi Enggan Jualan Mobil Listrik dan Janjkan Tipe Hybrid Tahun Depan

Infrastruktur Indonesia Belum Siap, Mitsubishi Enggan Jualan Mobil Listrik dan Janjkan Tipe Hybrid Tahun Depan

Mitsubishi memilih untuk memasukkan mobil hybrid ke Indonesia terlebih dahulu, apakah Mitsubishi Xpander HEV.--

JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM - Lagi trennya pabrikan keluarkan mobil listrik di pasar otomotif Indonesia, ternyata hal tersebut tak berlaku bagi Mitsubishi.

Alih-alih mobil listrik murni, Mitsubishi memilih untuk memasukkan mobil hybrid ke Indonesia terlebih dahulu. 

Mitsubishi pastikan akan mulai menjual mobil mobil hybrid di Indonesia pada tahun 2025 mendatang. 

Kabar ini dihembuskan oleh Takao Kato selaku Chief Executive Officer (CEO) Mitsubishi Motors Corporation pada Jumat 26 Juli 2024.

BACA JUGA:Mitsubishi Resmi Luncurkan Triton dan Pajero Sport Terbaru di GIIAS 2024, Yuk Cek Harganya di Sini

Belumnya Mitsubishi meluncurkan mobil listrik yang asli, karena infrastruktur di Indonesia belum memadai.

Infrastruktur Indonesia belum siap akan kendaraan listrik murni.

"Karena seperti yang saya bilang, di Indonesia ini lingkungannya (infrastukturnya) belum siap untuk menerima mobil listrik murni," ujar Kato, di ajang Gaikindo Indonesia International Auto Show (GIIAS) 2024.

Meski demikian, Mitsubishi Motors Corporation punya ekspektasi tinggi akan kehadiran mobil hybrid-nya di Indonesia. 

BACA JUGA:Setelah Lebaran Nanti, Harga Mitsubishi L100 EV Bakal Naik, Beli Sekarang Masih Rp 320 Juta

Bahkan, Mitsubishi Motors Corporationl memasang target tinggi.

"Itu kenapa kami akan meluncurkan model hybrid dari Mitsubishi di tahun depan,"jelas dia.

Rencana mobil hybrid-nya di Indonesia, Mitsubishi Motors Corporationl menjadikan mobil ini sebagai 'dongkrak' untuk penjualannya di Tanah Air.

"Saya yakin produk itu akan sangat kuat dan saya yakin sekali bahwa itu akan bisa meningkatkan volume penjualan kita dengan model hybrid," tegasnya.

Sumber: