Mulai 1 Agustus, Pemkot Palembang Bagikan Susu dan Telur Gratis, jadikan Palembang Zero Stunting

Mulai 1 Agustus, Pemkot Palembang Bagikan Susu dan Telur Gratis, jadikan Palembang Zero Stunting

Pj Walikota Palembang Ucok Abdul Rauf Damenta terus berupaya agar percepatan penurunan stunting bisa sesuai target.-kominfo palembang-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Mulai 1 Agustus 2024 mendatang, Pemkot Palembang akan membagikan telur ayam, kacang hijau, dan susu secara serentak agar gizi anak yang stunting terpenuhi.

Hal ini sebagai upaya Pemerintah Kota Palembang bersama Tim Penggerak Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) Kota Palembang dalam menurunkan angka stunting. 

Pj Walikota Palembang Ucok Abdul Rauf Damenta mengatakan, Pemkot Palembang terus berupaya agar percepatan penurunan stunting bisa sesuai target.

"Pada 1 Agustus nanti, kami menyerentakan pembagian gizi untuk anak stunting di seluruh kecamatan," ujarnya, Jumat 26 Juli 2024. 

BACA JUGA:Evaluasi Performa ASN, BKPSDM Palembang Berikan Penilaian Kompetensi untuk 18 ASN

Dia mengatakan, dirinya menargetkan Palembang akan zero stunting seperti zero polio. "Pembagian gizi untuk anak ini akan dilakukan selama 1 minggu setiap bulannya, dengan dilakukannya hal tersebut diharapkan zero stunting bisa cepat terlaksana," katanya.

Lanjutnya, peran Ibu PKK dan Darma Wanita Kota Palembang salah satu penyambung dari pemerintah ke masyarakat.

"Maka dari itu pola kolaborasi antar semua unsur yang sudah terbangun dengan baik ini tetap dipertahankan, namun ini saja tentunya tidak cukup bagi saya untuk pengoptimalisasinya masih butuh untuk kerjasama lagi guna menurunkan angka stunting," pungkasnya.

BACA JUGA:Mau Urus Administrasi JKN ke Kantor? Nantikan BPJS Keliling Hadir di Mall hingga Faskes Terdekat

Berikut kasus stunting yang ada di beberapa puskesmas di Palembang

Puskemas Kecamatan Kertapati ada 43 anak

Puskesmas Makrayu ada 18 anak

Puskesmas 1 ulu ada 21 anak 

BACA JUGA:Ratu Dewa Pensiun Dini, Pj Walikota: Semua Kepala OPD Berpeluang jadi Plt Sekda

Sumber: