Produk Audio Speaker Hikvision Hadir Pertama Kali di Palembang, Ini Target Penjualannya Sebulan
Hikvision memperkenalkan produk inovasi terbaru yaitu Speaker Analog pertama kali untuk pasar di Palembang.--
PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Hikvision memperkenalkan produk inovasi terbaru yaitu Speaker Analog pertama kali untuk pasar di Palembang.
Tak hanya Palembang, pengenalan produk speaker analog Hikvision ini juga menjadi yang pertama untuk wilayah Pulau Sumatera.
Pihak distributor, PT Sejahtera Mandiri melihat potensi permintaan speaker analog di Palembang cukup banyak.
Hal tersebut diungkapkan Business development wilayah Sumbagsel, Joko, Jumat 19 Juli 2024 malam.
"Launching produk audio speaker Hikvision, kita punya produk dengan salah satu kelebihan audio speaker bisa terintegrasi dengan CCTV Hikvision,"jelas Joko kepada radarpalembang.com.
Kelebihan ini, dinilai Joko akan menjadi daya tawar menarik bagi konsumen baik produk speaker analog maupun CCTV-nya.
"Kalau unit sendiri, baru pertama kali hadir ini (di Palembang) dan memang pertama kali diadakan even sekaligus memperkenalkan produknya,"jelas Joko.
Untuk itu, Hikvision melebarkan sayap pemasarannya hingga ke Pulau Sumatera, terutama Kota Palembang.
BACA JUGA:Tren CCTV Berbasis IP Kamera Merebak di Palembang Sekitarnya, TP-Link Ekspansi Perluas Konsumen
"Palembang kita anggap kota penting, karena itu kita kerjasama dengan distributor kami PT Sejahtera Mandiri dan master dealer kami Pratama CCTV,"kata dia.
Mengenai, target pasar yang disasar, Joko mengungkapkan tak memilih segmen tertentu, semua bidang industri, ritel hingga pemerintahan.
"Target pasar kita cukup luas, tak hanya ingin menyasar market ritel, cafe, minimarket dan salah satu target kami goverment, sekolah kantor, hotel,"jelas dia.
"Karena speaker kebutuhan banyak dan luas, hampir semua bisnis butuh audio speaker jadi target pasarnya luas tak terbatas,"kata dia.
Sumber: