Janji Fitri Jika Terpilih jadi Walikota Palembang, Prioritaskan Pendidikan dan Kesehatan

Janji Fitri Jika Terpilih jadi Walikota Palembang, Prioritaskan Pendidikan dan Kesehatan

Fitriati Agustinda ketika menyampaikan visi misi ke depan kepada pengurus DPD partai Golkar Palembang, saat perbaikan formulir pendaftaran balon Walikota Palembang.-ist-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Bakal calon Walikota Palembang Fitrianti Agustinda mengungkapkan ada dua hal yang akan menjadi fokusnya ketika terpilih menjadi Walikota Palembang berikutnya.

Dua hal itu yang akan dijalankan di massa pemerintahannya yakni kesehatan dan pendidikan. Inilah janji Fitri ketika menyampaikan visi misi ke depan kepada pengurus DPD partai Golkar Palembang, saat perbaikan formulir pendaftaran balon Walikota Palembang, Sabtu 20 April 2024.

Dalam pemaparannya, Fitri mengaku beberapa hal yang menjadi fokus ikut Pilkada Palembang 2024. Dalam paparan yang disampaikan secara lugas dan komprehensif, ia menyebut dua hal yang jadi fokus, yakni persoalan kesehatan dan pendidikan.

BACA JUGA:Ratu Dewa, Fitrianti, dan Akbar Alfaro Berpeluang di Pilkada Palembang

"Bukan berarti yang lain tidak penting, fokus dan skala prioritas nanti ada dua. Pertama soal kesehatan dan kedua menyangkut pendidikan. Ini mutlak diberikan kepada masyarakat," katanya.

Menurutnya, di era ia sebagai Wawako Palembang bersama Walikota Harnojoyo, ia mengklaim sudah merealisasikan jaminan kesehatan melalui BPJS Kesehatan untuk 99 persen warganya.

Meski belum sempurna, Fitri berharap bisa ditingkatkan, dan tidak hanya dalam hal jumlah, tapi juga peningkatan layanan prima.

Di bidang pendidikan, Fitri ingin seluruh warga tidak kesulitan sekolah. Tidak ada pungutan di sekolah yang membebani orang tua, uang iuran, sumbangan dan lain-lain.

BACA JUGA:Pilkada Palembang, Fitri Lamar Golkar, Koalisi Nasdem-Golkar Bergema

"Kita harapkan nantinya pendidikan tidak hanya murah tapi juga prima," tambahnya.

Selain dua hal itu, ia juga akan melanjutkan infrastruktur dan penanganan banjir. Kemudian masalah pengangguran, investasi, pinjaman modal tanpa bunga dan agunan bagi UMKM dan sebagainya.

Sementara, Ketua DPD Golkar Palembang M Hidayat mengatakan, calon yang memgembalikan formulir baru lima balon wako dan dua balon wawako. 

Untuk walikota, ada nama Fitrianti Agustinda, Basyaruddin Akhmad, Syafran Saropi, Anton Nurdin, dan Firmansyah Hadi. Sedangkan untuk wakil, ada nama Dr Asti dan Haidir Kalingi.

BACA JUGA:Pengamat Politik: Kandidat Walikota Harus Siap Logistik, Biaya Pilkada Palembang Tinggi

Sumber: