Pinwil Kanwil III Palembang Lepas Ratusan Pemudik Tujuan Yogyakarta, Bandung, Padang, dan Surabaya
Pemimpin Wilayah PT Pegadaian Kanwil III Palembang, Dwi Hadi Atmaka melepas 180 peserta mudik yang ikut meramaikan Mudik Asyik Bersama BUMN 2024 di depan kantor PT Pegadaian Kanwil III Palembang, Jumat 5 Maret 2024.-henny/radarpalembang.com-
Sebelum melakukan perjalanan mudik, peserta juga bisa melakukan cek kesehatan gratis. Selain itu, para peserta akan mendapatkan vitamin dan goody bag berisi baju dan topi.
Sementara, Evi Nurkaryani, salah satu peserta mudik tujuan Yogyakarta menambahkan, kegiatan mudik gratis bersama Pegadaian ini sangat membantu dan ia bersama keluarga merasa sangat dimudahkan untuk pulang kampung.
“Kami semua berenam, makanya bisa ikut mudik gratis ini kami merasa bahagia sekali karena bisa kumpul bareng keluarga tanpa harus keluar biaya,” ucapnya.
Diakui Evi, ia dan keluarga sudah ikut daftar untuk mudik gratis pada tahun lalu. Namun karena ada sedikit kendala, akhirnya pihaknya batal ikut mudik.
“Takutnya tahun ini kami tidak bisa ikut lagi, tapi Alhamdulillah, kami diterima sebagai peserta mudik untuk tujuan Yogyakarta. Terima kasih Pegadaian,” tutupnya.
Sumber: