Sambut Ramadan Penuh Berkah, Ratusan Santri Ponpes SMB Dapat Edukasi Kesehatan Gigi dan Mulut dari Pepsodent

Sambut Ramadan Penuh Berkah, Ratusan Santri Ponpes SMB Dapat Edukasi Kesehatan Gigi dan Mulut dari Pepsodent

“Pelatihan Santri Berseri; Bercahaya, Sehat, dan Percaya Diri” di Pondok Pesantren Sultan Mahmud Badaruddin Palembang, Sumatera Selatan, pada Senin 4 Maret 2024 dengan melibatkan 850 santri dan santri putri.-ist-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Ramadan merupakan bulan penuh berkah bagi umat Islam. Maka penting untuk masyarakat menjaga kesehatan diri agar pada saat menjalankan puasa nanti berjalan dengan lancar.

Keberkahan ini tidak terlepas dari apa yang dikonsumsi atau digunakan. Hal ini diungkapkan oleh H Ahmad Saleh SPdI selaku Sekretaris Umum MUI Kota Palembang di sela-sela acara pembukaan “Pelatihan Santri Berseri; Bercahaya, Sehat, dan Percaya Diri” di Pondok Pesantren Sultan Mahmud Badaruddin Palembang, Sumatera Selatan, pada Senin 4 Maret 2024 dengan melibatkan 850 santri dan santri putri.

“MUI selalu mengimbau untuk mengkonsumsi atau menggunakan sesuatu yang bersertifikat halal agar apa yang kita konsumsi dan gunakan menjadi berkah, terutama kita sudah akan memasuki Ramadan," ujarnya.

Selain tentunya meningkatkan nilai-nilai lain seperti nilai kesehatan, kebahagiaan, dan lain-lain. "Harapan kami tentunya program seperti ini dapat terus berlanjut dan bisa lebih luas lagi melibatkan seluruh stakeholders guna mencapai keberkahan untuk Indonesia," papar Ahmad.

BACA JUGA:Kemenag RI dan Unilever Indonesia melalui Lifebuoy Kolaborasi Cetak Duta Santri di Ponpes SMB Palembang

Pepsodent sebagai brand perawatan gigi dan mulut halal yang dekat dengan masyarakat Indonesia, melakukan program Pelatihan Santri Berseri yang menjadi bagian dari Program Pesantren Hijau Berdaya yang dijalankan Unilever Indonesia sejak 2020.

Kegiatan yang meliputi edukasi kesehatan gigi dan mulut serta Sikat Gigi Bersama ini, turut disambut baik oleh berbagai pihak.

Kepala Bidang Pendidikan Agama dan Keagamaan Islam (PAKIS) Kanwil Kementerian Agama Sumatera Selatan Prof Dr Muhammad Badrut Tamam MSi, dalam sambutannya, berharap para santri bisa memetik manfaat dari kegiatan ini.

Di Sumatera Selatan sendiri terdapat 350 pesantren, termasuk Ponpes Sultan Mahmud Badaruddin, yang jumlah santri dan santri putrinya berjumlah sekitar 126,000, semoga bisa tersentuh oleh pelatihan seperti ini.

BACA JUGA:Kak Ninuk dan Boneka Siti Bikin Santri Madrasah Diniyah Masjid Raya Sukur Terpesona, Peringati Isra Miraj

“Sekarang para santri dan santri putri bisa mengikuti berbagai pelatihan seperti gosok gigi secara baik dan benar, melalui edukasi seperti ini saya rasa pesantren sekarang sudah lebih bijak, higienis, terutama dengan adanya fasilitas-fasilitas yang lebih baik,” lanjutnya.

Pimpinan Ponpes Sultan Mahmud Badaruddin Palembang M Soni Suharsono SPdI MSi MH CH C.ITE menyampaikan, yang dilakukan oleh Unilever melalui brand Pepsodent bisa mengubah image pesantren yang dulunya terkesan kumuh dan tidak sehat, dengan program ini diharapkan terjadi perubahan pandangan.

Tentunya para santri dan santri putri dianjurkan untuk menjaga kebersihan sebagaimana yang dianjurkan oleh Rasulullah, terutama menjelang Ramadan, sehingga mereka bisa lebih sehat.

Diharapkan setelah adanya program ini, para santri dan santri putri bisa lebih teredukasi dan sadar akan pentingnya kesehatan, terutama terkait gigi dan mulut, juga program ini tidak hanya sampai di sini tapi di semua pesantren di Indonesia, khususnya Sumatera Selatan.

Sumber: