Telkomsel Hadirkan IndiHome Karaoke, Hiburan Digital di Rumah Selama Libur, Cek Harga Paketnya di Sini

Telkomsel Hadirkan IndiHome Karaoke, Hiburan Digital di Rumah Selama Libur, Cek Harga Paketnya di Sini

Foto Kiri ke Kanan, GM IPTV Product and Marketing Operation Telkomsel Anto Sihombing, VP Home Broadband and FMC Telkomsel Dedi Suherman, VP Digital Music Nuon Adib Hidayat saat meluncurkan layanan hiburan digital terbaru ‘IndiHome Karaoke’ yang memberikan--

JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM - Telkomsel meluncurkan platform OTT IndiHome Karaoke, layanan hiburan digital berikan pelanggan pengalaman karaoke interaktif di IndiHomeTV

Hadirnya IndiHomeTV dari Telkomsel mempertegas posisi Home of Entertainment dengan ragam hiburan digital berkualitas.

Pelanggan IndiHome dapat menikmati layanan IndiHome Karaoke dengan melakukan pembelian paket add-on dengan harga berlangganan Rp 20 ribu untuk 30 hari.

Lalu bisa mengunduh aplikasi ‘Karaoke Seru Dari Rumah’ melalui IndiHome Apps Store untuk dapat menikmati keseruan karaoke di IndiHomeTV. 

BACA JUGA:Bagi UKM Lokal, Telkomsel Kembali Buka Program DCE 2024, Catat Tanggal Pendaftaran dan Jadwal Roadshow-nya

Dengan berlangganan IndiHome Karaoke, pelanggan dapat menikmati kebebasan untuk memilih lagu-lagu favoritnya dari berbagai genre.

Pelanggan IndiHome Karaoke, bisa memilih lagu favoritnya, seperti pop, rock, dangdut, dan lainnya. 

Selain itu, pelanggan IndiHome Karaoke juga akan memiliki akses streaming ke lebih dari 5.000 lagu yang dapat dipilih dan dinyanyikan sesuai keinginan.

"Telkomsel senantiasa terus meningkatkan kualitas dan kapabilitas layanan IndiHomeTV,"kata Vice President Home Broadband and FMC Consumer Marketing Telkomsel, Dedi Suherman, Selasa 26 Desember 2023.

BACA JUGA:Selama NARU 2023/2024, Telkomsel Optimalisasi Jaringan 427 Lokasi dan Bangun 15 Posko Siaga

IndiHome Karaoke upaya Telkomsel menciptakan terobosan melalui layanan hiburan digital sesuai perkembangan dan kebutuhan digital masyarakat. 

IndiHome Karaoke juga menjadi sarana bersantai, melepaskan penat, dan menghabiskan waktu berkualitas di rumah bersama dengan keluarga dan teman. 

"Dengan berbagai fitur unggulan, layanan ini diharapkan dapat meningkatkan kualitas pengalaman hiburan digital pelanggan dan menambah kegembiraan pelanggan di setiap rumah melengkapi layanan musik lain yang sudah tersedia juga seperti Langit Musik, channel TV: All Play, i-konser, MTV Live dan lainnya,"jelas dia.

Kemudahan akses dan berbagai pilihan lagu membuat IndiHome Karaoke menjadi pilihan yang menarik untuk menghibur diri tanpa harus meninggalkan rumah.

Sumber: