Emas Sebagai Investasi Jangka Panjang, Ini Strategi Sebelum Membeli, Jangan Sampai Jual Rugi

Emas Sebagai Investasi Jangka Panjang, Ini Strategi Sebelum Membeli, Jangan Sampai Jual Rugi

Sebagai pilihan investasi jangka panjang membeli emas harus memiliki strategi dan pertimbangan agar tidak rugi ketika dijual kembali--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Sebagai pilihan investasi jangka panjang membeli emas harus memiliki strategi dan pertimbangan agar tidak rugi ketika dijual kembali.

Emas menjadi berharga karena logam emas sangat ideal untuk dijadikan mata uang peradaban pada zaman dulu, karena emas tidak bisa membusuk dan dapat disimpan puluhan bahkan ratusan tahun lamanya.

Emas juga langka yang membuat nilainya tidak mudah untuk jatuh, tidak mudah untuk ditiru karena warnanya yang khas. 

Kemudian emas juga mempunyai sifat yang bisa dilebur dan dicetak yang membuatnya gampang untuk buat dibagi-bagi dan dijadikan koin serta dicetak menggunakan identitas bangsa tertentu atau dijadikan perhiasan dan juga persembahan.

BACA JUGA:Harga Emas Antam Minggu 01 Desember Bertahan di Rp 1,1 Juta per Gram

Itulah faktor yang membuat emas menjadi tolak ukur mata uang yang universal selama 3.000 tahun peradaban manusia, mulai dari bangsa Eropa,  Asia Tengah, Asia Timur, Timur Tengah, dan Afrika hingga akhirnya sekitar abad 18 sampai 19 emas dinilai sudah tidak praktis lagi untuk menjadi alat tukar.

Hal ini dikarenakan emas yang berat, susah dibawa ke mana-mana, rentan dirampok dan susah untuk mengukur kadar emas murni karena sudah banyak yang dicampur dengan kandungan lain.

Saat ini dunia sudah menggunakan mata uang Fiat dan mata uang digital dan nilai emas sudah berubah di era modern sekarang, bukan lagi sebagai alat tukar seperti zaman dulu.

Nilai emas bersifat universal di negara mana pun, semua orang di penjuru dunia menghargai emas dan juga nmelihat emas sebagai komoditas yang mempunyai nilai dan mempunyai harga acuan.

BACA JUGA:Harga Emas Antam Jumat 8 Desember 2023 Stagnan, Beli Sebelum Naik Lagi

Dari segi emas juga terus naik atau mahal dalam jangka panjang dan hal ini disebabkan oleh  tingkat kelangkaan emas yang jumlahnya terbatas sementara jumlah manusia setiap waktu terus bertambah.

Itulah mengapa emas dapat menjaga aset seseorang dari penurunan daya beli mata uang dan inflasi kenaikan harga.

Emas bukanlah tempatnya untuk melipatkan gandakan kekayaan, namun emas berguna untuk mempertahankan nilai kekayaan dalam jangak awaktu yang panjang.

Dimana emas ini merupakan aset diakui dan berlaku di negara manapun di dunia yang nilainya tidak akan hilang dan tidak akan lekang dengan perubahn zaman.

Sumber: