UMKM Binaan PLN Laris Manis di Indonesia Premium Coffee Expo 2023

UMKM Binaan PLN Laris Manis di Indonesia Premium Coffee Expo 2023

Booth Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mitra binaan PLN berhasil menarik minat banyak pengunjung di Indonesia Premium Coffee Expo & Forum 2023--

JAKARATA, RADARPALEMBANG.COM - Booth Usaha Mikro Kecil Menengah (UMKM) mitra binaan PLN berhasil menarik minat banyak pengunjung di Indonesia Premium Coffee Expo & Forum 2023.

Selama 4 hari pameran berlangsung sejak 12-15 Oktober produk kopi dari para UMKM ini berhasil mencatatkan penjualan mencapai Rp26,3 juta serta potensi pembelian produk kopi dari pemesanan potensial buyer sebesar Rp 4,3 miliar. 

Dalam acara ini, PLN menghadirkan 3 perwakilan UMKM mitra binaan, yaitu MJ Coffee perwakilan Rumah BUMN PLN Padangsidimpuan, Kepahiyang Coffee dari Rumah BUMN PLN Kepahiang, dan Virgil Coffee dari Rumah BUMN PLN Ende.

Direktur Utama PLN Darmawan Prasodjo menjelaskan, PLN sebagai BUMN mengedepankan prinsip Environmental, Social and Governance (ESG) dalam menjalankan proses bisnisnya. Salah satunya melalui komitmen untuk mendukung pertumbuhan UMKM sebagai salah satu pilar penopang pertumbuhan ekonomi nasional.

BACA JUGA:Jaga Mental Health Working Mom, PLN UID S2JB Gelar Sapa Srikandi dan Sharing Session Bersama Psikolog

"Dukungan PLN kepada UMKM di antaranya berupa pendampingan untuk memperluas pasar, peningkatan daya saing serta memfasilitasi berbagai pengetahuan, skill dan pengalaman baru dari para pelaku usaha," ujar Darmawan.

PLN juga terus mendorong UMKM mitra binaan PLN untuk dapat memperluas pasar bisnisnya melalui berbagai forum maupun berbagai kegiatan eksibisi, termasuk Indonesia Premium Coffee Expo & Forum 2023.

Hal ini bermaksud untuk mengoptimalkan ketersediaan informasi, serta memaksimalkan sinergi pemangku kepentingan dalam pengembangan komoditas kopi untuk pengembangan bisnis para UMKM hingga perluasan jaringan produk dengan menggali potensi varietas kopi nusantara.

Sebab, PLN menyadari jika komoditi kopi memiliki nilai dan kontribusi dalam menjaga pertumbuhan ekonomi, sehingga perlu dijamin keberlanjutannya.

BACA JUGA:Indonesia MotoGP Mandalika 2023 Sukses Digelar dengan Listrik PLN Tanpa Kedip

"Melalui acara ini diharapkan menjadi kesempatan yang sangat baik untuk berinteraksi dengan calon pembeli dan pemasok serta mengeksplorasi peluang bisnis kopi baru di seluruh dunia," ujar Darmawan.

Adapun rincian tiga UMKM yang berpartisipasi dalam Indonesia Premium Coffee Expo 2023 ini berasal dari unit PLN yang tersebar di beberapa wilayah.

Di antaranya MJ Coffee perwakilan Rumah BUMN PLN Padangsidimpuan di bawah naungan PLN Unit Induk Distribusi (UID) Sumatera Utara, kemudian Kepahiyang Coffee, Rumah BUMN PLN Kepahiang dari PLN UID Sumatera Selatan, Jambi, dan Bengkulu dan Virgil Coffee, Rumah BUMN PLN Ende berasal dari PLN Unit Induk Wilayah (UIW) Nusa Tenggara Timur.

Tingginya animo pengunjung ke booth PLN ini juga dimanfaatkan PLN untuk terus mensosialisasikan kepada masyarakat terkait inovasi produk PLN.

Sumber: