Buruan, Bank Mandiri Gelar Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang, Hanya Sabtu dan Minggu!

Buruan, Bank Mandiri Gelar Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang, Hanya Sabtu dan Minggu!

Direktur Hubungan Kelembagaan, Bank Mandiri, Rohan Hafas didampingi RCEO Bank Mandiri Region II Sumatera 2, Ade hasballah sedang menunggu kuliner yang ingin dibeli di Livin Merchant pada Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang, Jumat 23 Juni 2023.-Salamun Sajati/radarpalembang.disway-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Bank Mandiri melalui program Tanggung Jawab Sosial dan Lingkungan (TJSL) menghadirkan Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang.

Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang dari Bank Mandiri digelar mulai besok, Sabtu dan Minggu, 24 hingga 25 Juni 2023 di Palembang, Sumatera Selatan.

"Festival kali ini akan diikuti oleh 45 UMKM di wilayah Lorong Roda, Palembang, yang menjual kue khas kota tersebut,"Corporate Secretary Bank Mandiri Rudi As Aturridha, Jumat 23 Juni 2023.

Kegiatan Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang merupakan inisiatif alumnus Wirausaha Muda Mandiri Mardho dengan produknya Palembang Harum. 

BACA JUGA:Ada Program Penyewaan Motor Listrik Volta di Bank Mandiri, Cek di Sini Caranya?

Di tahun 2023, Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang bersama Bank Mandiri merupakan kegiatan kedua kalinya.

Pertama kali Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang dilaksanakan pada tahun 2022 lalu, dihadiri lebih dari 1.000 pengunjung.

Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang ini merupakan wujud dukungan Bank Mandiri terhadap pengembangan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM) melalui program TJSL-nya.

“Festival Lorong Roda ini merupakan upaya memberdayakan masyarakat setempat, khususnya UMKM,"kata Rudi As Aturridha didampingi RCEO Bank Mandiri Region II Sumatera 2, Ade Hasballah Abdullah.

BACA JUGA:Kerja Sama Bank Mandiri dan Volta, Bisa Beli Motor di Fitur Livin' Sukha

Selain itu, melalui program TJSL-nya, Bank Mandiri berkeinginan mendorong perekonomian daerah, salah satunya melalui Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang.

"Kegiatan tersebut sebagai wujud komitmen Bank Mandiri dalam memberdayakan masyarakat, sekaligus melestarikan budaya khususnya makanan," ujar Rudi As Aturridha.

Hadirnya Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang sebagai salah satu program TJSL, Bank Mandiri berharap mengoptimalkan pemberdayaan para pelaku usaha secara berkelanjutan. 

"Kegiatan Festival Makanan Bingen Lorong Roda Palembang berpotensi menciptakan pasar mandiri, sehingga dapat menjadi destinasi wisata baru di Palembang,"kata Rudi As Aturridha.

Sumber: