Yang Mau Kuliah Kedokteran Gratis Cek Sekarang Yuk, Ada Beasiswa dari UAD Yogyakarta, ini Link Daftarnya

Yang Mau Kuliah Kedokteran Gratis Cek Sekarang Yuk, Ada Beasiswa dari UAD Yogyakarta, ini Link Daftarnya

Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta memberikan Beasiswa Kedokteran untuk Calon Mahasiwa Baru dari Warga Muhammadiyah--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM – Untuk kalian yang mau kuliah Kedokteran ada kabar gembira nih, sebab Universitas Ahmad Dahlan (UAD) Yogyakarta memberikan Beasiswa Kedokteran UAD 2023.

Fasilitas beasiswa dari UAD Yogyakarta tersebit dapat kalian manfaatkan selama delapan semester untuk jenjang Sarjana Kedokteran dan biaya pendidikan Profesi Dokter selama empat semester.

Mengutip dari situs resmi PMB UAD pada Rabu, 17 Mei 2023, beasiswa ini ditujukan untuk para mahasiswa baru. Adapun yang berhak menerima beasiswa dari UAD Yogyakarta ini adalah calon mahasiswa yang berasal dari Panti Asuhan dan Pondok Pesantren Muhammadiyah/’Aisyiyah.

Beasiswa ini khusus diberikan untuk siswa kelas XII SMA/MA IPA lulusan tahun 2022 maupun yang akan lulus pada tahun 2023 ini.

BACA JUGA:Khusus Mahasiswa Pertanian Ada Beasiswa dari Kementan RI, Cek Kuotanya di Sini Sekarang

UAD Yogyakarta  menargetkan para penerima beasiswa ini adalah mereka yang memiliki kemampuan akademik tinggi dan bisa bersaing serta memiliki tekad kuat untuk melanjutkan kuliah namun kurang mampu secara ekonomi.

Berikut syarat Beasiswa Kedokteran UAD 2023:

1. Warga Negara Indonesia

2. Siswa kelas XII SMA/MA IPA yang akan lulus pada tahun 2023 atau lulusan 2022

3. Tidak mampu secara ekonomi yang didukung bukti sebagai berikut:

BACA JUGA:Mau Kuliah Gratis di Maroko 2023? Ikuti Seleksi 30 Kuota Beasiswa, Cek Info Lebih Lanjut di Sini

– Penerima bantuan Program Indonesia Pintar (PIP) dalam bentuk Kartu Indonesia Pintar (KIP) Pendidikan Menengah (SMA) atau

– Tercatat dalam DTKS atau menerima program bantuan sosial yang ditetapkan oleh kementerian Sosial seperti: Program Keluarga Harapan (PKH), Penerima Bantuan Iuran Jaminan Kesehatan (PBI-JK), Bantuan Pangan Non-Tunai (BPNT) atau

– Masuk dalam kelompok masyarakat miskin maksimal pada desil 3 (tiga) pada Data Pensasaran Percepatan Penghapusan Kemiskinan Ekstrem (P3KE) yang ditetapkan oleh Kemenko PMK atau

Sumber: