Modal Rp100.000, Investasi Reksa Dana Pasar Uang Bisa Jadi Penghasilan Tambahan

Modal Rp100.000, Investasi Reksa Dana Pasar Uang Bisa Jadi Penghasilan Tambahan

Modal Rp100.000, Investasi Reksa Dana Pasar Uang, Bisa Jadi Penghasilan Tambahan--nova.id

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Selain berbisnis, kita juga bisa dapat penghasilan tambahan dengan cara investasi. Salah satunya investasi di reksa dana pasar uang, khususnya bagi kamu yang pemula.

Reksa dana diklaim sebagai investasi yang cocok untuk orang yang belum mengerti produk investasi.

Pasalnya transaksi akan dibantu oleh manajer investasi.

Ada beragam jenis instrumen investasi di reksa dana, mulai dari reksa dana pasar uang, saham, pendapatan tetap atau obligasi, dan campuran.

BACA JUGA:Lazada Penuh Promo di Awal Mei , 5.5 MURAH POL Gratis Ongkir Hingga Bonus Dadakan

Reksa dana saham paling tinggi mendatangkan keuntungan.

Namun, risikonya juga paling besar karena fluktuasi paling tinggi dan tajam. Prinsipnya high rish, high return.

Ini sedikit berbeda dengan reksa dana pasar uang yang akan mengalokasikan investasi kita pada instrumen pasar uang seperti Sertifikat Bank Indonesia (SBI) dan bisa juga obligasi yang jatuh temponya kurang dari satu tahun.

Fluktuasinya tak setajam saham, sehingga relatif paling aman dan minim risiko.

BACA JUGA:Ternyata Ada 6 Cara Dapat Penghasilan Tambahan dari TikTok, Apa Saja?

Meski begitu, reksa dana pasar uang tetap bisa menguntungkan.

Return-nya atau imbal hasilnya bisa dibilang sedikit jadi passive income atau penghasilan tambahan.

Menurut Tejasari, konsultan keuangan, reksa dana pasar uang masih memiliki return yang menarik dan sedikit lebih tinggi di atas bunga deposito.

Apalagi, reksa dana adalah instrumen yang bebas pajak, sedangkan bunga deposito terkena pajak 20 persen.

Sumber: