7 Tips Agar Tidak Tertipu Saat Servis Kendaraan di Bengkel Tak Resmi

7 Tips Agar Tidak Tertipu Saat Servis Kendaraan di Bengkel Tak Resmi

7 Tips Agar Tidak Tertipu Saat Servis Kendaraan di Bengkel Tak Resmi--

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Melakukan perawatan atau servis secara berkala ke bengkel adalah suatu keharusan bagi para pemilik kendaraan bermotor baik mobil atau sepeda motor.

Servis kendaraan sebaiknya dilakukan di bekeng-bengkel resmi sesuai dengan merek kendaraan anda, hal ini agar hasil yang diperoleh tidak mengecewakan dan kendaraan tetap terjaga.

Namun terkadang banyak yang enggan menggunakan jasa servis bengkel resmi untuk merawat kendaraanya, dengan bermacam alasan mulai dari ramainya antrean hingga harga suku cadang yang mahal.

Tak ada salahnya memang jika anda memilih melakukan servis kendaraan dilaur bengkel resmi,  namun ada beberapa hal yang mesti anda perhatikan dan ketahui sebelum melakukan perawatan di bengkel tak resmi

BACA JUGA:5 Tips Perawatan Kendaraan Usai Tempuh Perjalanan Mudik Lebaran

Mengingat saat ini banyak terjadi penipuan oleh para pemilik bengkel ataupun oknum mekanik yang sangat merugikan bagi para pemilik kendaraan.

Berikut telah kami rangkum 7 tips agar anda tidak tertipu saat melakukan servis dan penggantian suku cadang kendaraan di bengkel yang tak resmi.

1. Pelajari Sedikit Tentang Kendaraan

Ada baiknya anda mengetahui sedikit mengenai seluk-beluk kendaraan sebelum melakukan perbaikan atau pun perawatan di bengkel yang tidak resmi.

BACA JUGA:Ariel Noah Mudik Naik Motor Bebek Termahal di Indonesia, Segini Harganya

Agar nantinya anda bisa menjelaskan kepada pihak bengkel atau mekanik mengenai keluhan atau kerusakan dari kendaraan, dan tentunya agar tidak mudah ditipu saat servis di bengkel tak resmi.

2. Mintalah Garansi Suku Cadang dan Servis

Pastikan bengkel tempat anda melakukan perawatan memberikan garansi servis dan garansi suku cadang kendaraan.

Sebab bengkel yang bagus biasanya akan memberikan garansi servis kendaraan dan akan selalu menawarkan suku cadang yang memiliki garansi.

Sumber: