Siapa AKP Agnis Juwita Manurung? Polisi yang Viral Bergaya Hidup Hedon

Siapa AKP Agnis Juwita Manurung?  Polisi yang Viral Bergaya Hidup Hedon

Sosok AKP Agnis Juwita Manurung Polisi yang Viral diduga Begaya Hidup Hedon--ayomalang.com

BACA JUGA:Pemprov Sumsel Gelar Mudik Gratis, Catat Tanggal Pendaftaran dan Lokasinya

Dalam video tersebut si pengunggah juga menjabarkan harga dari masing-masing barang yang di kenakan oleh AKP Agnis.

Seperti sepatu heels merek Valentino senilai lebih dari Rp 19 juta, tas merek Louis Vuitton senilai lebih dari Rp 30 juta, dan sepeda road bike merek Specialized senilai lebih dari Rp 52 juta.

Lalu ada tas Gucci Marmont warna merah senilai lebih dari Rp 18 juta, tas Gucci Marmont Half Moon senilai lebih dari Rp 21 juta.

Selain ungghan mngenai harga barang-barang branded yang diduga milik AKP Agnis, akun tersebut juga mempertanyakan soal bagai mana barang-barang mewah tersebut didapat.

BACA JUGA:PD VI FKPPI Sumsel Nilai Laporan Agus Kelana Tidak Sah

Hal ini mengingat gaji seorang anggota polisi berpangkat AKP hanya berkisar antara Rp2.909.100 sampai Rp4.780.600.

Menanggapi tentang gaya hidup hedon anak buahnya tersebut,  Kapolres Malang AKBP Putu Kholis Aryana mengungkapkan kalau saat ini AKP Agnis Juwita Manurung tengah diperiksa Bidpropam Polda Jawa Timur yang di jadwalkan pada Senin, 27 Maret 2023.

Sementara itu berdasar pengakuan dari AKP Agnis Juwita Manurung sendiri, foto-foto yang menampilkan barang-barang mewah tersebut diambil antara tahun 2019 hingga 2021.

Selain itu, pihak kepolisian juga menemukan adanya ketidakcocokan antara narasi dalam video dan barang yang terlihat di foto.

BACA JUGA:Pemkot Palembang dapat Penghargaan SPM Award 2023, Berikut 7 Penilaiannya

Setelah menerima laporan dari AKP Agnis Juwita Manurung, pihak kepolisian melakukan langkah klarifikasi terhadap kasus ini.

Meskipun demikian, Kholis menekankan pentingnya untuk mengikuti imbauan Kapolri Jenderal Listyo Sigit agar tidak memamerkan kekayaan di media sosial.

Selain itu, ia juga mengingatkan anggota kepolisian untuk lebih berhati-hati dalam menggunakan media sosial.

“Mungkin dalam video yang beredar itu AKP Agnis hanya sedang berkumpul dengan teman-temannya, dan tidak ada niat untuk memamerkan kekayaan.

Sumber: ayomalang.com