XL Axiata Perluas Pelanggan di Kalimantan, di 2022 Bangun 1.100 BTS

XL Axiata Perluas Pelanggan di Kalimantan, di 2022 Bangun 1.100 BTS

Petugas XL Axiata memeriksa jaringan di Kalimantan guna melancarkan jaringan 4G.--doc radarpalembang.disway.id

 BACA JUGA:XL Axiata Bantu Korban Banjir di Kabupaten Pidie

Untuk memastikan kondisi jaringan telekomunikasi dan data XL Axiata di area perbatasan negara, I Gede Darmayusa melakukan pemantauan langsung terhadap kualitas jaringan hingga sekitar Pos Lintas Batas Negara (PLBN) Entikong, Kamis 9 Februari 2023. 

Pada kesempatan tersebut I Gede Darmayusa juga menyaksikan tim teknis yang sedang melakukan pemeliharaan BTS di salah satu menara yang berlokasi di Jalan Lintas Malindo, Kecamatan Entikong, Kabupaten Sanggau, Provinsi Kalimantan Barat.

Selain itu juga XL Axiata telah membangun jaringan kabel fiber optik international Batam - Serawak yang menghubungkan Malaysia - Indonesia melalui Entikong - Pontianak sepanjang 120 km. 

Infrastruktur ini akan memperkuat koneksi internet antara Batam, Sumatera, Kalimantan, dan Sulawesi dengan kinerja dan latency yang lebih cepat dan berkualitas. Infrastruktur ini sudah beroperasi sejak 1 Juni 2022.

 BACA JUGA:XL Axiata Dukung Pemkab Banyuasin Cegah Stunting di Desa Talang Lubuk

Bagi XL Axiata, infrastruktur baru ini penting untuk bisa mengatasi peningkatan trafik data di masa depan dan menyediakan jaringan berkualitas sehingga bisa memberikan layananan terbaik kepada pelanggan.

Saat ini, jaringan data berkualitas XL Axiata di Kalimantan telah menjangkau lebih dari 1.800 desa/kelurahan, 466 kecamatan di 55 kota/kabupaten yang tersebar di lima provinsi, atau lebih dari 75% populasi Kalimantan. Jaringan XL Axiata di seluruh Kalimantan ini didukung oleh total lebih dari 5.800 BTS 4G. 

Sumber: