Respon dan Sikap PAN Terhadap Golkar Dipinang Koalisi Perubahan dan Gerindra-PKB, Yandri: Menguatkan KIB

Respon dan Sikap PAN Terhadap Golkar Dipinang Koalisi Perubahan dan Gerindra-PKB, Yandri: Menguatkan KIB

Sekjen PAN Yandri Susanto menjelas Safari politik koalisi perubahan dan Gerindra-PKB ke Partai Golkar justru memperkuat posisi dan bargaining position KIB. ---- disway.id

JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM – Bagaimana respon dan sikap PAN (Partai Amanat NAsional) terhadap fakta anggota Koalisi Indonesia Bersatu (KIB) Partai Golkar banyak dipinang parpol lain seperti Koalisi Perubahan dan Koalisi Gerindra-PKB

Fungsionaris PAN  mulai ketar-ketir dengan banyaknya partai politik yang mengajak Golkar ke koalisi masing-masing. Jika Golkar menerima ajakan dan rayuan dari PKS dan PKB, itu berarti dapat dipastikan KIB bubar. 

Soalnya, kontribusi suara Golkar di KIB untuk mencapai presidential threshold paling besar dan dominan. Golkar merupakan pemenang kedua pada Pilpres 2019. 

BACA JUGA:Srikandi Ganjar Sumsel Gelar Pelatihan Kecantikan Bersama Tasya Gallery

Respon dan sikap PAN terhadap dinamika politik terkini dan banyak safari politik, yakin KIB masih solid. Apalagi Golkar belum mengemukakan secara eksplisit akan meninggalkan KIB.    

KIB sendiri dibentuk oleh tiga parpol parlemen yaitu, Golkar, PAN dan PPP. Total suara dan perolehan kursi tiga partai di parlemen cukup untuk memenuhi presidential threshold (PT) 20 persen. 

Menurut Sekretaris Jendral (Sekjen) PAN, Yandri Susanto, baik PAN maupun PPP Hakul yakin KIB masih solid. 

BACA JUGA:Gerindra: Keputusan Cawapres Bersama PKB, Cak Imin Langsung Safari Politik Bujuk Golkar Bergabung

‘’Ketiga partai yaitu, Golkar, PAN dan PPP masih berada pada komitmen awal untuk mewujudkan KIB,’’ ujarnya, mengutip dari tempo.co 

Yandri justru menilai, ada pertemuan-pertemuan Golkar dan elitnya dengan sejumlah partai yang berada di Koalisi Perubahan dan Koalisi Gerindra-PKB justru menguatkan posisi dan bargaining position KIB. 

‘’Saya melihatnya justru pertemuan-pertemuan dari safari politik PKS, NasDem dan PKB itu akan menambah kekuata KIB dan bukan anggota KIB ke koalisi lain,’’ujarnya. 

Safari Politik PKB Cak Imin 

Setelah NasDem dan PKS melakukan pertemuan dengan Ketua Umum Golkar Airlangga Hartarto, pada Jumat, 10 Februari 2023, Golkar akan bertemu dan  elit PKB yang digawangi langsung oleh Cak Imin. Pertemuan kan berlangsung di Istora Senayan, Jakarta. 

BACA JUGA:Hasil Safari Politik PKS ke Golkar, Hadang PDIP Ubah Sistem Pemilu Proporsional Terbuka Menjadi Tertutup

Sumber: