Kabar Tri Sutrisno Meninggal Dunia Dipastikan Hoax, Verry: Beliau Rutin Olahraga Pagi

Kabar Tri Sutrisno Meninggal Dunia Dipastikan Hoax, Verry: Beliau Rutin Olahraga Pagi

Wakil Presiden ke-6 RI, Try Sutrisno--Doc radarpalembang.disway.id

JAKARTA, RADARPALEMBANG.COM - Kabar mengenai wakil presiden ke-6 RI Try Sutrisno meninggal dunia kembali beredar di aplikasi percakapan. 

Terkait kabar kondisi terkini wakil presiden ke-6 RI Try Sutrisno, dipastikan dalam keadaan sehat.

Artinya, kabar yang beredar soal wakil presiden ke-6 RI Try Sutrisno meninggal dunia dipastikan kabar bohong atau hoax.

Hal ini ditegaskan Kepala RSPAD Gatot Soebroto, Letjen TNI dr Albertus Budi Sulistya, Kamis 9 Februari 2023.

BACA JUGA:HPN 2023, BNI Komitmen Dukung Peningkatan Kompetensi Wartawan

Menanggapi kabar tersebut, Letjen TNI dr Albertus Budi Sulistya dilansir detik com menegaskan Hoax (kabar wakil presiden ke-6 RI Try Sutrisno meninggal dunia).

Saat ini, Budi menegaskan Try Sutrisno sudah tidak dirawat di RSPAD lagi namun mantan Panglima ABRI itu dalam keadaan sehat.

"Sudah lama beliau rawat jalan. Kondisi Beliau sehat sesuai usia," kata Letjen TNI dr Albertus Budi Sulistya.

Kondisi terkini soal kabar yang beredar soal wakil presiden ke-6 RI Try Sutrisno meninggal dunia adalah hoax juga disampaikan mantan Sekjen Partai Keadilan dan Persatuan Indonesia (PKPI) Verry Surya Hendrawan. 

BACA JUGA:Hari Pers Nasional, Astra Motor Sumsel Servis Gratis Pengguna Sepeda Motor Honda

Diketahui, wakil presiden ke-6 RI, Try Sutrisno merupakan salah satu pendiri PKPI.

"Tidak benar. Beliau dalam kondisi sehat, bahkan saat ini bahkan rutin berolahraga pagi,"kata Verry. 

Verry pun meminta tidak ada lagi pihak yang menyebarkan kabar bohong mengenai Try Sutrisno meninggal dunia.

"Mohon untuk jangan disebarkan kembali berita tersebut ya," ujar Verry, Kandidat Doktor IPB University bidang Teknik Industri Pertanian.

Sumber: