Musrencam Dapil 3 Pemkab Lahat Siapkan Dana Rp 151 Miliar, Wakil Rakyat Klaim Anggaran Sangat Sedikit

Musrencam Dapil 3 Pemkab Lahat Siapkan Dana Rp 151 Miliar,  Wakil Rakyat Klaim Anggaran Sangat Sedikit

Wakil Bupati Lahat H Haryanto saat menghadari Musrencam Dapil 3 Lahat yaitu Kecamatan Mulak, Pagun, Kota Agung, Lahat Selatan dan Pulau Pinang.-parman/radar palembang.-

BACA JUGA:MA Tolak Kasasi Alex Noerdin, Mantan Gubernur Sumsel Tetap Dihukum 9 Tahun Penjara

Di tempat yang sama anggota DPRD Lahat Dapil 3 Andriansyah dan Balkisri dari fraksi partai Demokrat Balkisri mengungkap kan, dana sebesar Rp.151 Milyar yang disiap kan sangat kecil untuk memenuhi kebutuhan pembangunan dikecamatan Dapil 3, meski diakui untuk pembangunan infrastruktur akses jalan sudah merata namun tetap indeks kemiskinan harus menjadi prioritas.

"Legislatif dan Exekutif sama - sama berperan untuk kemajuan pembangunan, namun kiranya dana yang disiap kan untuk pembangunan harus sesuai dengan kebutuhan agar tercapai pertumbuhan pembangunan yang berkualitas sehingga memberikan dampak yang positif bagi masyarakat desa,"jelasnya.

BACA JUGA:Emang Paling Digital, Bank Mandiri Torehkan Kinerja Apik di 2022

Kades Batu Nusa Hartono mengungkap kan, alokasi dana Rp.151 Milyar Milyar yang disiap kan Pemkab Lahat kiranya dapat tepat sasaran khususnya untuk bantuan Pupuk. 

Hampir seluruh masyarakat desa berprofesi sebagai petani mengingat pembangunan infrastruktur meski sangat baik dampak nya namun bagi para petani akan sia-sia jika pupuk masih menjadi kendala.

"Kami sangat berterima kasih daerah kami telah disiap kan dana ratusan Milyar untuk pembangunan, namun pemerataan pembangunan harus menyentuh para petani khususnya distribusi pupuk dan akses menuju perkebunan warga,"harapnya. (man)

Sumber: