Si Hitam Menawan ala Cek Neti, Pempek Bebas Bau Tak Bertulang

Si Hitam Menawan ala Cek Neti, Pempek Bebas Bau Tak Bertulang

Neti Susanti, pemilik Pempek Cek Neti memperagakan pempek kulit atau hitam dan pempek putih-Henny Efendi/ radarpalembang.disway.id-

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM – Ingin menikmati pempek kulit yang sedap, tanpa bau dan tanpa tulang ? Kamu bisa coba kudapan khas Palembang ini dengan memesan langsung di Pempek Cek Neti.

Neti Susanti, pemilik Pempek Cek Neti mengatakan, selama ini orang enggan mengonsumsi pempek yang biasa disebut Wong Palembang dengan pempek hitam ini.

Bahkan, pempek hitam jarang dilirik karena terkadang memiliki bau yang kurang sedap dan kerap ditemukan sisa tulang yang tidak hancur saat digiling.

“Pempek hitam selama ini dipandang sebelah mata. Pempek kelas bawah, identik dengan yang bau, yang tulangan. Jadi aku pengen pempek hitam ini naik kelas bisa dinikmati kalangan atas juga,” ujarnya.

BACA JUGA:Kuliner Bebek Rendah Kolestrol, Bebek Pak Ndut Tempatnya

Pada awalnya, ia mencoba membuat pempek hitam yang terbuat dari ikan seluang, sepat, dan lainnya. Ternyata yang paling digemari pelanggan adalah ikan sarden.

“Kita pakai ikan sarden super dan kita tidak masukkan bagian kepala dan tulang sehingga pempek kita ini tidak bau amis dan tidak ada ulang,” terangnya.

Pempek hitam yang sudah ditawarkan sejak empat tahun melalui online ini tersedia dalam bentuk lenjer besar siap makan dalam kemasan vakum maupun  dalam bentuk frozen untuk dikirim ke luar kota.

Disebutkan Neti, pempek kemasan vakum lebih praktis bisa langsung dimakan karena sudah direbus terlebih dahulu. Selain itu, kemasan vakum membuat pempek lebih hieginis.

BACA JUGA:3 Lokasi Kuliner Nikmat Dengan Harga Receh Di Palembang

Pempek hitam ditawarkan dalam dua kemasan, untuk kemasan isi tiga dibanderol dengan harga Rp 45.000 dan isi lima Rp 75.000.

“Kalau untuk pempek hitam kemasan vakum pemesanan by order, bisa juga pas weekend atau hari libur. Tapi untuk yang frozen ready setiap hari untuk dikirim ke luar kota,” ujarnya.

Selain pempek hitam yang ia sebut Si Hitam Menawan, tersedia juga pempek putih perpaduan ikan gabus dan tenggiri. Pempek lenjer besar ini tersedia dalam kemasan vakum isi tiga dengan harga Rp 60.000 dan isi lima Rp 100.000.

Untuk pemesanan, kamu bisa WhatsApp langsung ke nomor 0819 5801 0517 atau bisa DM Instagram @netsusanti78

 

Sumber: