Top, Pemkab PALI Gandeng Koramil dan Badar Cegah Stunting

Top, Pemkab PALI Gandeng Koramil dan Badar Cegah Stunting

Pemkab PALI bersama stakeholder seperti Koramil dan Badar bersama cegah stunting.-maman/radar palembang-

PALI, RADARPALEMBANG.COM –  Wakil Bupati PALI H Soemarjono mengungkapkan, terimakasih atas perhatian dan kepedulian dari Koramil 404-03 Talang Ubi Bersama Badar terhadap permasalahan stunting di Kabupaten PALI.

Menurutnya, masalah tersebut tidak hanya menjadi tanggung jawab dari Pemerintah saja, akan tetapi semua pihak Baik TNI maupun Pemuda.

“Bukan hanya pemerintah saja, baik TNI, pemuda, dan organisasi semua mempunyai tanggung jawab untuk bersama-sama mencegah dan mengurangi angka stunting di Bumi Serepat Serasan,” ucap Wabup, Senin, 16 Januari 2023.

Plt Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten PALI Zamir Alvi menambahkan, yang memberikan apresiasi kepada Koramil 404-03 Talang Ubi bersama Badar Kabupaten PALI yang telah berkolaborasi untuk menangani balita yang mengalami gizi buruk, dengan program Peduli Stunting.

BACA JUGA:PALI Siaga Cuaca Buruk, 2 Wilayah Rawan Bencana Banjir

“TNI dan Badar, Dinas Kesehatan dan DP3AKKB berkolaborasi untuk penanganan kasus gizi buruk, kini kasus gizi buruk berdasarkan hasil penimbangan terakhir sebanyak 25 orang, hari ini di beri PMT,” ujarnya.
Permasalahan stunting di Kabupaten Penukal Abab Lematang Ilir (PALI) kian mendapatkan perhatian serius dari sejumlah pihak.

Jika sebelumnya pemerintah dan sejumlah perusahaan swasta turut memberikan bantuan kepada anak beresiko stunting, kali ini Pemkab PALI juga menggandeng Organisasi Barisan Pemuda dan Rakyat (Badar) kabupaten PALI serta Komando Rayon Militer (Koramil) 404-03 Talang Ubi.
Bantuan kepada anak yang beresiko stunting digelar secara simbolis di Mako Koramil Talang Ubi, Kelurahan Talang Ubi Barat, Kecamatan Talang Ubi belum lama ini.

Ketua Badar Kabupaten PALI, Habibi M Aridi mengucapkan syukur Alhamdulillah karena kegiatan PMT Peduli Stunting yang bekerjasama dengan Koramil 404-03 Talang Ubi  serta Pemda PALI terlaksana seperti dengan harapan.

BACA JUGA:Bawaslu PALI Ajak Warga Gabung jadi Panwaslu Kelurahan, Ini Syaratnya

"Kegiatan ini insyaAllah akan berkelanjutan. Untuk kali ini yang diberikan berupa kacang hijau, susu, dan sembako kepada 25 orang anak yang beresiko stunting," ucapnya.

Dalam kesempatan itu, ia juga mengungkapkan terima kasih kepada Dinas Kesehatan dan Dinas Pemberdayaan Perlindungan Perempuan dan Anak Kependudukan Keluarga Berencana (DP3AKKB) kabupaten yang turut membantu terselenggaranya kegiatan tersebut.

“Alhamdulilah, Koramil 404-03 Talang Ubi Bersama Badar Kabupaten PALI bisa  berkolaborasi Dinkes dan DP3AKKB, kerja sama lintas sektor sangat diperlukan untuk percepatan pencegahan dan penanganan stunting. Insya Allah, program akan berkala kita lakukan sehingga terwujudnya Kabupaten PALI Zero Stunting," pungkasnya.

Sementara itu, Komandan Kodim 0404/Muara Enim Letkol Arh Rimba Anuar melalui Danramil 404-03 Talang Ubi Kapten Arm Broto Santoso mengatakan menyikapi serta menindaklanjuti gagasan Kepala Staf Angkatan Darat (Kasad) Jenderal TNI Dr Dudung Abdurachman, yang sekaligus sebagai Bapak Asuh Anak Stunting Indonesia.

Koramil  404-03 Talang Ubi bersama Pemkab PALI dan Badar bekerjasama dengan Dinas Kesehatan dan DPPKBPPPA yang  memberikan perhatian khusus terhadap warga Kecamatan Talang Ubi yang memiliki anak beresiko stunting.

Sumber: