Steak Daging Kerbau ala Arimaya, Empuk dan Renyah

Steak Daging Kerbau ala Arimaya, Empuk dan Renyah

RADAR PALEMBANG – Pernah merasakan sensasi menikmati steak daging kerbau? Tidak perlu khawatir tekstur daging akan terasa alot, karena di Arimaya Steak & Pasta, daging kerbau impor yang berasal dari India ini diolah dengan sempurna sehingga  daging terasa empuk dan juicy di mulut.

Steak daging kerbau atau Indian Buffalo Crispy merupakan menu terbaru resto yang ada di Citra Green City Palembang ini. Steak dengan cita rasa menggigit ini segera dapat merebut hati pelanggan.

“Daging kerbau kita pilih biar lebih banyak variasi menu. Banyak anggapan daging kerbau agak alot. Kita punya trik khusus, kita pilih daging tenderloin bagian has dalam jadi lebih lembut. Yang pasti ini halal,” ujar Chef Arimaya, Heldan Arimaya beberapa waktu lalu.

Daging kerbau sebelum diolah melalui proses marinasi terlebih dahulu selama beberapa waktu baru kemudian diolah menjadi crispy. Untuk penyajian, steak dilengkapi dengan kentang goreng, buncis, dan  wortel. Menu ini dibanderol dengan harga Rp 40.000.

Steak dilengkapi juga dengan saus ala Arimaya yang dipadu dengan black pepper dan BBQ. Saus ini juga memiliki tingkat kepedasan hingga level 3. Tak ketinggalan, tersedia juga saus original bagi yang tidak suka pedas. 

“Sekarang kita luncurkan saus varian terbaru, ada saus kacang dan keju,” imbuhnya.

Menu lain yang menjadi favorit pelanggan ada Ribeye Meltique. Menu yang menyajikan daging sapi impor dari Australia dengan berat 200 gram dilengkapi dengan french fries,salad, dan saus kacang. Menu ini dibanderol dengan harga Rp 149.000.

Tempat dengan jam operasional mulai pukul 11.00 – 21.30 ini juga memiliki menu membius lidah lainnya seperti Sirloin Meltique, Chicken Crispy, Chicken Chesse dan lain-lain. 

Selain itu ada juga menu pasta antara lain Original Pasta, Ribeye Meltique Pasta, Beef Ramen Pasta, Chicken Pasta Crunchy dan lain-lain. Bagi pencinta es krim jangan lewatkan sajian es krim goreng dan es krim pot yang legit di lidah. (hen)

Sumber: