Tingkatkan Penanganan Investasi Ilegal, Satgas Waspada Investasi Sumsel dan Babel Gelar Rapat Koordinasi Secar

Tingkatkan Penanganan Investasi Ilegal, Satgas Waspada Investasi Sumsel dan Babel Gelar Rapat Koordinasi Secar

nbsp RADAR PALEMBANG Maraknya penawaran investasi dan praktik pinjaman online ilegal saat ini sangat meresahkan masyarakat termasuk di wilayah Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung Berdasarkan data yang dihimpun dari Aplikasi Portal Perlindungan Konsumen APPK per November 2021 tercatat bahwa OJK telah menerima 690 layanan terkait Pinjaman Online Ilegal dan 48 Layanan terkait Investasi Ilegal dari masyarakat di Sumatera Selatan dan Bangka Belitung Merespon banyaknya layanan tersebut sebagai bentuk upaya pencegahan dalam penanganan isu isu terkait investasi ilegal dan pinjaman online illegal yang terjadi di wilayah Sumsel Babel Otoritas Jasa Keuangan OJK Kantor Regional 7 Sumatera Bagian Selatan bersama Tim Kerja Satgas Waspada Investasi Daerah Provinsi Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung melaksanakan Rapat Koordinasi Semester II 2021 secara hybrid pada Jumat 24 Desember 2021 Hadir dalam rapat koordinasi dimaksud Ketua Satgas Waspada Investasi nasional Bpk Tongam Lumban Tobing yang memaparkan update isu isu terkini terkait dugaan tindakan melawan hukum di bidang penghimpunan dana masyarakat dan pengelolaan investasi Pada kesempatan tersebut Tongam kembali menghimbau agar seluruh masyarakat untuk mengenali ciri ciri penawaran investasi ilegal seperti menjanjikan keuntungan tidak wajar dalam waktu cepat menjanjikan bonus perekrutan anggota baru member get member memanfaatkan tokoh masyarakat tokoh agama Public Figure untuk menarik minat berinvestasi klaim tanpa risiko free risk dan legalitas tidak jelas Sebelum berinvestasi terapkan prinsip 2L Legal dan Logis agar terhindar dari iming iming investasi illegal tegas Tongam Sementara itu Direktur Pengawasan Lembaga Jasa Keuangan OJK Regional 7 Sumatera Bagian Selatan Iwan M Ridwan selaku pimpinan rapat didampingi anggota Tim Satgas Waspada Investasi Daerah Provinsi Sumatera Selatan yang hadir secara luring dan anggota Tim Satgas Waspada Investasi Daerah Provinsi Kepulauan Bangka Belitung yang hadir secara daring saling berbagi informasi terkait dengan isu isu penawaran investasi yang saat ini sedang mengemuka di wilayah Provinsi Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung khususnya yang berpotensi merugikan masyarakat Saya berharap agar rapat koordinasi ini dapat menjadi wadah bagi para anggota Tim Kerja Satgas Waspada Investasi Daerah untuk saling membantu dalam pencegahan dan penanganan kegiatan investasi ilegal maupun pinjaman online ilegal yang merugikan masyarakat khususnya di bumi sriwijaya ungkap Iwan Pada rapat tersebut anggota Tim Kerja Satgas Waspada Investasi Daerah Provinsi Sumatera Selatan dan Kepulauan Bangka Belitung berkomitmen untuk senantiasa bersinergi baik dalam upaya preventif maupun represif seperti melaksanakan kegiatan edukasi kepada masyarakat dan menindaklanjuti laporan masyarakat yang merasa dirugikan dengan penawaran investasi maupun pinjaman online ilegal Turut hadir pada kegiatan tersebut Kementerian Koperasi dan UKM sebagai Anggota Tim Kerja Satgas Waspada investasi Nasional dan perwakilan anggota Tim Kerja Satgas Waspada Investasi Daerah Provinsi Sumsel dan Kep Babel di antaranya Bank Indonesia Dinas Koperasi dan UKM Dinas Perindustrian Dinas Perdagangan Kanwil Kementerian Agama serta Aparat Penegak Hukum yakni Kepolisian Daerah dan Kejaksaan Tinggi hen

Sumber: