JAKARTA, RADARPALEMBANG.ID - Tak hanya Sri Mulyani diisukan akan mundur dari posisinya sebagai menteri keuangan, kabar serupa menerpa Airlangga Hartarto.
Secara langsung, Menko Perekonomian Airlangga Hartarto, Selasa 18 Maret 2025 membantah isu dirinya mundur dari Kabinet Merah Putih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
Mantan Ketum Golkar, Airlangga Hartarto menegaskan dirinya masih fokus bekerja sebagai menteri koordinator bidang perekonomian di Kabinet Merah Putih.
"Pertama, saya tetap bekerja, konsentrasi bekerja, dan tidak ada rencana mundur," kata Airlangga di kompleks Istana Kepresidenan, Jakarta, Selasa 18 Maret 2025.
BACA JUGA:Sri Mulyani Mundur dari Menteri Keuangan Kabinet Merah Putih, Ini Jawaban Resmi Pihak Istana
Bahkan, Airlangga Hartarto juga sudah berkomunikasi dengan Sri Mulyani terkait isu keduanya mundur dari kabinet Merah Putih, Selasa 18 Maret 2025 siang.
Airlangga Hartarto menegaskan Sri Mulyani (Menteri Keuangan) juga masih bekerja penuh di kabinet.
"Ibu Sri Mulyani, saya sudah komunikasi tadi siang, Ibu juga sedang bekerja penuh. Jadi itu hoaks," ujarnya.
Belakangan ini beredar isu menteri keuangan Sri Mulyani mundur dari Kabinet Merah Putih Prabowo Subianto dan Gibran Rakabuming Raka.
BACA JUGA:Politikus Sumsel Kahar Muzakir Gantikan Airlangga Hartarto, Jadi Plt Ketua Umum Golkar
BACA JUGA:Airlangga Hartarto Mundur dari Ketum Partai Golkar, Ini Pernyataan Lengkap dan Alasan Mundurnya
Di tengah isu tersebut, sebelumnya, Sri Mulyani pada Kamis 13 Maret 2025 mengunggah kebersamaannya dengan Presiden Prabowo Subianto.
Dalam unggahan itu, menteri keuangan Sri Mulyani membagikan momen buka puasa bersama presiden Prabowo Subianto di Istana Merdeka, Jakarta.
Menteri Keuangan Sri Mulyani pun membagikan isi pertemuan dengan Presiden Prabowo Subianto di momen buka puasa bersama tersebut.