BANDARLAMPUNG, RADARPALEMBANG.ID - Berkat Arpanto yang juga CEO PT Visioner Property Asia resmi dikukuhkan sebagai Ketua Dewan Pimpinan Daerah (DPD) Pengembang Indonesia Lampung periode 2025 - 2030.
Pelantikan dan rapat kerja DPD Pengembang Indonesia digelar di Hotel Emersia, Senin 24 Februari 2025
Berkat Arpanto yang juga CEO Visioner Corp menjelaskan, jika saat ini pihaknya siap mendorong dan mendukung peningkatan ekonomi Lampung melalui pemenuhan rumah subsidi maupun komersial.
Diakuinya, sektor properti banyak yang terlibat, sedikitnya ada 181 stakeholder turunannya.
BACA JUGA:Pengembang Indonesia Penuhi Keinginan Masyarakat
"Sehingga dengan adanya pembangunan properti banyak pihak yang terlibat dari perencanaan, pelaksanaannya, maupun serah terima rumah sehingga ekonomi tumbuh dan ekonomi masyarakat juga ikut naik dan pendapatan masyarakat maupun industri pendukung properti juga ikut mendapatkan hasil dan manfaatnya," terangnya.
Pada kesempatan ini juga, kata Ovan, sapaan akbrabnya, lewat tema "Menguatkan sinergi dan inovasi untuk pertumbuhan properti berkelanjutan melalui program 1 hektar 1 kecamatan", marilah bersinergi, berkolaborasi, menguatkan dan konsolidasi organisasi DPD Pengembang Indonesia Lampung.
Sehingga, pemenuhan hunian subsidi dan hunian komersial sesuai program pemerintahan Prabowo 3 juta rumah bisa tercapai dan terelesiasi, serta bertambah dengan pertumbuhan ekonomi sampai 8%.
Pihaknya dalam waktu dekat akan melaksanakan program kerja DPD Pengembang Indonesia, setelah pelantikan dan rakerda selanjutnya adalah menyusun lebih detail program per bidang.
BACA JUGA:Bisnis Properti Bakal Cerah, PPN Beli Rumah di Bawa Rp 2 Miliar Diputuskan Gratis
Ovan mencontohkan, up grading organisasi, up kepengurusan, up kesekretariatan, maupun program selanjutnya adalah akan mempersiapkan untuk pameran perumahan, Pengembang Indonesia Expo, juga workshop developer properti untuk star up dan grow up.
Maupun bekerja sama dengan perbankan, lembaga konsultan pajak, konsultan manajemen untuk mendampingi para anggota untuk DPD Pengembang Indonesia Lampung.
"Kami juga mengucapkan terima kasih atas doa dan dukungan semua pihak yang sudah membantu, mensupport acara pelantikan dan rakerda pada 24 Februari 2025 di Hotel Emersia Lampung," ujar Ovan.
Sementara itu, Urianto Muslimin, Ketua Dewan Pertimbangan DPD Pengembangan Indonesia Lampung dalam sambutan mengatakan, agar terus menjaga kekompakan, konsolidasi, silaturahmi, sinergi dengan semua stakeholder baik itu pemerintah, terkhusus perbankan, pabrik material, serta lainnya.
BACA JUGA:Cerita Sukses Pelaku Usaha Berkembang Bersama Rumah BUMN Binaan BRI