Dalam Program Comdev Pusri disampaikan Alde, terdapat beberapa pilar.
BACA JUGA:Dorong UMKM Naik Kelas, Mitra Binaan Pusri Ikuti PaDi UMKM Hybrid Expo and CONFERENCE 2024
BACA JUGA:Pelatihan Tanggap Bencana dari Pusri Untuk Warga Kampung Sehati
Diantaranya Pilar Sosial (Pendidikan Berkualitas) melalui Program Pusri Cerdas Academy, Rumah Tahfidz, Pelatihan UREA.
Ada juga Pilar Sosial (Kehidupan Sehat dan Sejahtera) melalui Posyandu Sehati, Klinik Sehati.
Selanjutnya Pilar Sosial (Tanpa Kemiskinan dan Tanpa Kelaparan) melalui bantuan untuk anak yatim & dhuafa, sembako gratis serta program charity.
Caranya dengan memberikan santunan bagi kelompok rentan atau lansia di Kampung Sehati.
BACA JUGA:Dukung Produktivitas Karyawati, Pusri Launching Fasilitas Daycare
BACA JUGA:Go Global, Mitra Binaan Pusri Laris Manis di Ajang Indonesian Festival Copenhagen 2024
Pada Pilar Ekonomi (Pekerjaan Layak dan Pertumbuhan Ekonomi) melalui pelatihan kerajinan eceng gondok, usaha menjahit, budidaya kalkun, budidaya kambing dan pengolahan Resto Apung SESERA.
Pada Pilar Lingkungan (Penanganan Perubahan) dilaksanakan program penanaman pohon, kampung iklim dan bank sampah.
"Sesuai arahan Direktur Keuangan dan Umum Pusri, Saifullah Lasindrang, dengan adanya FGD ini, kami berharap dapat terus memberikan kontribusi dalam pembangunan masyarakat yang berkelanjutan dan meningkatkan kesejahteraan warga di wilayah binaan," ujar Alde.