PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Telkomsel memperkirakan terjadi kenaikan trafik layanan data lebih dari 11,3 persen selama momen RAFI (Ramadhan dan Idul Fitri) 2024 jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2023.
"Di wilayah Sumatera sendiri diperkirakan akan ada kenaikan payload atau trafik data lebih dari 11,3 persen,"Vice President Area Network Operations Sumatera Telkomsel Nugroho A Wibowo, Selasa 3 April 2024.
Potensi kenaikan trafik tersebut, menurut dia, terjadi selama momen RAFI (Ramadhan dan Idul Fitri) 2024 jika dibandingkan dengan periode yang sama di tahun 2023.
Untuk itu, Telkomsel memastikan ketersedian produk dan layanan terdepan hadir di setiap outlet, GraPARI dan Posko Siaga.
Di wilayah Operasional Sumatera sendiri Telkomsel telah melakukan optimalisasi kualitas dan peningkatan kapasitas jaringan di berbagai titik ramai dan tujuan mudik pelanggan guna menghadirkan kualitas jaringan yang lancar dan stabil.
Hingga saat ini, Telkomsel telah menggelar lebih dari 17.800 BTS 4G/LTE dan 117 BTS 5G di wilayah operasional Sumatera guna mendukung berbagai aktivitas digital dengan memanfaatkan jaringan broadband yang cepat dan stabil.
"Melalui inisiatif Telkomsel Sambungkan Senyuman, kami berupaya menebarkan kebahagiaan dan keberkahan di momen istimewa ini,"jelas dia.
Di momen RAFI ini, Telkomsel juga telah melakukan lebih dari 1300 activity network seperti optimalisasi dan peningkatan kapasitas jaringan, menyiagakan Mobile BTS / Combat, termasuk melakukan penambahan lebih dari 200 BTS 4G/LTE baru disejumlah titik strategis.
BACA JUGA:Telkomsel Luncurkan Paket GamesMAX Booster Terbaru, Dukung Industri Gaming dan Esports Tanah Air
"Dengan memastikan jaringan Telkomsel dapat menghadirkan kenyamanan pelanggan dalam melakukan berbagai aktivitas digital seperti streaming, video call, browsing, gaming dan lainnya,"kata dia.
Hingga saat ini, Telkomsel juga telah melakukan berbagai aktivitas penguatan jaringan untuk mengantisipasi lonjakan trafik data atau broadband yang akan digunakan pelanggan untuk berkomunikasi dan silaturahmi bersama keluarga khususnya di wilayah Sumatera.
Selain itu, Telkomsel juga telah menyiapkan 139 Poin of Interest (POI) di berbagai titik keramaian seperti Bandara Udara, Stasiun, Pelabuhan, Jalur Mudik, Rumah Ibadah, Mall, Alun-Alun dan residensial.
Termasuk menyiapkan 221 Kantor TAP (Telkomsel Autorized Partner) Siaga untuk melayani sekitar 86 Ribu Outlet dan juga 9 GraPARI Siaga.