7 Doa di Pagi Hari yang Penting Diamalkan, Dapat Mendatangkan Keberkahan

Sabtu 08-07-2023,05:15 WIB
Reporter : Susi Yenuari
Editor : Susi Yenuari

Allāhumma bika ashbahnā, wa bika amsainā, wa bika nahyā, wa bika namūtu, wa ilaikan nusyūru.

Artinya: “ Ya Allah, dengan-Mu aku berpagi hari, dengan-Mu aku bersore hari, dengan-Mu kami hidup, dengan-Mu kami mati. Hanya kepada-Mu (kami) kembali,” (HR Abu Dawud, At-Turmudzi, Ibnu Majah, dan lainnya).

BACA JUGA:Tata Cara Wukuf di Arafah, Lengkap dengan Doa dan Dzikir Sesuai Syariat

2. Doa Pagi Hari Saat Mengawali Pekerjaan

Setiap memulai pekerjaan di pagi hari, sebagai Muslim kita disunahkan membaca doa agar diberikan kelancaran.

Berikut bacaan doa pagi hari Islam yang perlu kamu amalkan saat mengawali aktivitas:

اَللّهُمَّ ارْزُقْنِيْ رِزْقًا حَلاَلاً طَيِّباً, وَاسْتَعْمِلْنِيْ طَيِّباً. اَللّهُمَّ اجْعَلْ اَوْسَعَ رِزْقِكَ عَلَيَّ عِنْدَ كِبَرِ سِنِّيْ وَانْقِطَاعِ عُمْرِيْ. اَللّهُمَّ اكْفِنِيْ بِحَلاَلِكَ عَنْ حَرَامِكَ, وَاَغِْننِيْ بِفَضْلِكَ عَمَّنْ سِوَاكَ. اَللّهُمَّ اِنِّيْ اَسْأَلُكَ رِزْقًا وَاسِعًا نَافِعًا. اَللّهُمَّ اِنِّيْ اَسْأَلُكَ نَعِعِيْمًا مُقِيْمًا, اَلَّذِيْ لاَ يَحُوْلُ وَلاَ يَزُوْلُ.

Allahummarzuqnii rizqan halaalan thayyiban, wasta'milnii thayyiban. Allahummaj'al ausa'a rizqika 'alayya 'inda kibari sinnii wanqithaa'i 'umrii.

Allahummakfinii bihalaalika 'an haraamika wa aghninii bifadhlika 'amman siwaaka. Allahumma innii as-aluka rizqan waasi'an naafi'an. Allahumma innii as-aluka na'iimaan muqiiman, alladzii laa yahuulu wa laa yazuulu

Artinya: " Ya Allah, berilah padaku rezki yang halal dan baik, serta pakaikanlah padaku segala perbuatan yang baik. Ya Tuhanku, jadikanlah oleh-Mu rezekiku itu paling luas ketika tuaku dan ketika lemahku.

Ya Allah, cukupkanlah bagiku segala rezki-Mu yang halal daripada yang haram dan kayakanlah aku dengan karunia-Mu dari yang lainnya. Y

a Allah, aku mohonkan pada-Mu rezki yang luas dan berguna. Ya Allah, aku mohonkan pada-Mu nikmat yang kekal yang tidak putus-putus dan tidak akan hilang."

BACA JUGA:Kapan Malam Lailatul Qadar dan Apa Saja Doa serta Amalannya

3. Doa Pagi Hari Memohon Petunjuk Jalan yang Lurus

Tak ayal, setiap langkah manusia kadang berbelok dari jalan yang lurus.

Inilah mengapa kita harus memohon kepada Allah supaya senantiasa diberi petunjuk untuk tetap berjalan di jalan kebenaran. Ini dia doa untuk memohon petunjuk jalan yang lurus, cocok diamalkan setiap pagi hari.

Kategori :