Dengan Mobil UPK Pegadaian Jangkau Nasabah Hingga Pelosok Daerah

Selasa 02-05-2023,15:10 WIB
Reporter : Salamun Sajati
Editor : Maulana Muhammad

PALEMBANG, RADARPALEMBANG.COM - Dengan adanya aktivitas mobil Unit Pelayanan Keliling (UPK), saat ini PT Pegadaian Wilayah III Palembang dapat menjangkau para nasabah hingga ke pelosok daerah.

Mobil UPK ini bertujuan untuk mendongkrak penjualan produk-produk Pegadaian di area blank spot atau kawasan yang tidak tersentuh layanan PT Pegadaian Wilayah III Palembang.

Sebelumnya Pemimpin PT Pegadaian Wilayah III Palembang, Pratikno, menyerahkan mobil Unit Pelayanan Keliling (UPK) ke Deputi Bisnis Area Palembang, Al Manfaluthi.

Penyerahan secara simbolis dilaksanakan di The Gade Coffee & Gold, Komplek Palembang Square Mall, Selasa, 2 Mei 2023.

BACA JUGA:Luncurkan Mobil UPK Pegadaian Kanwil III Palembang Targetkan Dongkrak Penjualan 20 Persen

BACA JUGA:Transaksi Tebus Gadai di Pegadaian Meningkat Pesat Jelang Lebaran

Selain itu dengan adanya UPK ini Pratikno berharap nantinya mampu meningkatan omzet Pegadaian sebesar 20 persen selain itu 

Adapun transaksi yang dapat dilayanai mobil UPK ini nantinya meliputi semua jenis pelayanan mulai dari pinjaman usaha mikro, gadai emas dan barang berharga serta pinjaman jenis lainnya.

Lebih lanjut Pratikno menjelaskan kalau mobil UPK Pegadaian ini akan menjangkau lokasi aktivitas padat masyarakat diantaranya pusat keramaian seperti perkantoran Kecamatan dan Kelurahan, pasar (Kalangan), terminal, komunitas dan lainnya. 

"UPK ini nanti kita harapkan dapat menjangkau tiap-tiap daerah menjadi lokasi yang banyak transaksinya dan untuk pelayanan berlangsung 7 sampai 14 hari tergantung lokasi transaksi aktivitas masyarakat,"tutup Pratikno.

 

Kategori :