Pengurus Ranting IWSS Muara Sungsang Resmi Dilantik

Minggu 27-11-2022,14:30 WIB
Reporter : Asif Ardiyansyah
Editor : Asif Ardiyansyah

[

BANYUASIN, RADAR PALEMBANG – Pengurus Ranting Ikatan Wanita Sulawesi Selatan (IWSS) Muara Sungsang resmi dilantik. Pelantikan dilakukan langsung oleh Ketua Cabang IWSS Banyuasin bertempat di Desa Muara Sungsang, Sabtu (26/11)

 

Hadir dalam acara pelantikan ini Pengurus Cabang IWSS Palembang dan beberapa  Tokoh Masyarakat yang ada di sekitar Desa Muara Sungsang. Para pengurus yang dilantik juga mengenakan baju Tokko yang merupakan pakaian adat Sulawesi Selatan.

 

Acara diawali dengan peringatan Maulid Nabi dengan menghadirkan penceramah yang cukup kondang di Kota Palembang, Hj Umi Kalsum.

 

Ketua Cabang IWSS Banyuasin, Hj Rohana Andi Sose merasa bersyukur acara pelantikan berjalan dengan lancar tanpa mengalami kendala apapun.

 

Ia berharap Pengurus Ranting Muara Sungsang yang baru dibentuk dapat melaksanakan Tugas yg diberikan dengan sebaik-baiknya dan dapat membuat bangga IWSS. “Mari kita bersatu membangun Desa dan tetaplah berkiprah IWSS di manapun kalian berada,” ujarnya.

 

Sementara Plt Ketua IWSS Wilayah Sumatera Selatan, Andi Siti Nurbaya AMS memberikan apresiasi tinggi kepada PC IWSS Banyuasin atas kinerja yang memuaskan meski masih berusia seumur jagung.

 

“PC IWSS Banyuasin ini baru berusia satu tahun, tapi sudah melakukan banyak hal. Ini yang patut dicontoh oleh PC IWSS yang lain,” ujarnya.

 

Tags :
Kategori :

Terkait