RADAR PALEMBANG Anggota Komisi IV DPR RI Hj Renny Astuti SH SpN mengungkapkan diperlukan peran pemuda yang memiliki kekuatan dan semangat yang tinggi dalam pertanian Hal tersebut disampaikan Renny saat melakukan reses perseorangan di Kelurahan Talang Keramat Kecamatan Talang Kelapa Kabupaten Banyuasin Kamis 22 7 Diungkapkan politikus Gerindra ini karena banyak ide kreatif dan inovatif yang dapat muncul dari para pemuda apabila hal tersebut dapat terwujud dapat menjadi pengaruh yang besar pada pengembangan dan pembangunan pertanian Petani Milenial merupakan sebuah gerakan tentang optimisme dari generasi muda Indonesia di bidang pertanian yang dilakukan di berbagai wilayah nusantara Petani milenial adalah petani yang berusia antara 19 39 tahun Gerakan dibentuknya petani milenial diyakini dapat mensejahterakan kehidupan bangsa Karena dengan adanya generasi petani millenial akan menambah SDM pada sektor pertanian ujar dia Sebagai generasi petani milenial sebaiknya harus selalu menciptakan kreatifitas dan inovasi inovasi yang mempermudah dalam berlangsungnya sektor pertanian Pada era globalisasi yang semakin masuk di Indonesia penguaaan terhadap teknologi komunikasi dan informasi merupakan keharusan yang tidak bisa lagi ditawar tak terkecuali bagi sektor pertanian Penyediaan sistem informasi bagi petani haruslah bersifat mudah sederhana user friendly dan biaya yang terjangkau Dalam kesempatan tersebut Renny secara langsung melakukan dialog dengan masyarakat hal tersebut untuk mendengarkan langsung keluhan masyarakat persoalan nantinya akan disampaikan kepada pihak terkait baik itu di pusat provinsi maupun pemkab kabupaten kota zar
Dorong Petani Millenial Kreatif dan Inovatif
Jumat 23-07-2021,10:39 WIB
Kategori :